UNTUK MENCARI PUISI-PUISIMU CUKUP KETIK NAMAMU DI KOLOM "SEARCH" LALU "ENTER" MAKA SELURUH PUISIMU AKAN TAMPIL DI SINI

Jumat, 11 Oktober 2013

CELOTEH ISENG SANG PUJANGGA

pondasi berpijak kini kuat sudah
mengalas tapak tapak kaki yg semakin melebar
menapak hari hari yang dibalut keseriausan hakiki
ada rasa yakin menerawang dalam benak
seakan janji dalam hati mulai terpenuhi

rekan rekan ku
ku sapa semua pintu hati mu
dan aku masuk ke ruang yg paling dalam
agar kearifan kita bersatu dalam cita cita
kerja besar yg terbentang di pelataran imajinasi kita
adalah lukisan jiwa

jangan lemah pada saat hantaman mendera
kebersamaan yang kita miliki bukan hanya
celoteh celoteh iseng dari bibir para pujangga
tapi jadikan ia syair syair puisi
dan lantunan tembang indah surgawi
yg menyejukkan kalbu sang penyair
pemilik ruang
yang senantiasa bekerja untuk seni yang abadi

kalimat ku kian miris
ketakutan ku mempunyai batas kemampuan bepikir
kerena kebohongan akan jadi pemicu yang bisa memporak porandakan
pondasai rumah dan jiwa kita


Oleh : Wan Kumis
Tanjungbalai,Sumatera Utara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar