UNTUK MENCARI PUISI-PUISIMU CUKUP KETIK NAMAMU DI KOLOM "SEARCH" LALU "ENTER" MAKA SELURUH PUISIMU AKAN TAMPIL DI SINI

Selasa, 05 April 2022

Kumpulan Puisi MS Sang Muham - PERCUMA MERATAPI SENJA


BERJUANGLAH
Karya MS Sang Muham

Berharap banyak dari sebuah permintaan
mempertaruhkan harga diri sendirian
maju dengan pengharapan sejati
untuk yang terakhir kali
melahirkan kecewa tiada tara
kelayakan seorang manusia

Berharap kepada manusia berujung hampa
terbawa hingga ke dasar sukma
ketika perlakuan tak senada suara hati
hampa terasa dunia ini

Berjuanglah dengan sekuat kemampuan
Gusti Pangeran pasti buka jalan

#Billymoonistanaku, Selasalegi, Maret 05-2022 = 05.55 wib



PERCUMA MERATAPI SENJA
Karya MS Sang Muham


Meratapi senja di batang usia
rasanya percuma saja
suka tidak suka dia terus berlalu
tak perduli ratap tangis dalam pilu
yang pasti semua bergulir seturut ritme kehidupan
kata yang sampai di telinga sudah suratan

Tak cukup cuma bahasa
mesti di barengi dengan tindakan nyata
dunia mengeja akhir dari perjuangan ketika tutup buku
untuk di kenang atau cuma cerita sepintas lalu

Perjuangkanlah suara jiwa sepanjang jalan
demi ke tulus ikhlasan bagi yang di tinggalkan

#Billymoonistanaku, Seninkliwon, April 04-2022 = 08.38 wib



MENGGAPAI MIMPI
Karya MS Sang Muham


Meraih mimpi di gulitanya kelam
resah hati sungguh tak tenteram
melintasi sepinya malam
serupa melipat gurindam
nyali seakan timbul tenggelam
suluh di hati menjelang padam

Kututup wajah dengan kedua tangan
ratap di hati pancaran perasaan
alangkah pelik perjalanan
memunguti keinginan

Di perjalanan melintasi senja usia baru terasa
letih jiwa raga di belenggu nestapa

#Billymoonistanaku, Seninkliwon, April 04-2022 = 06.00 wib



MENYATU DENGAN NURANI
Karya MS Sang Muham


Menggenggam dengan sekuat diri
memeluk rapat menyatu dengan nurani
serangkaian harapan bersemi di hati
menghiasi hidup dan kehidupan duniawi
seiiring waktu terus mendiami
tak hendak pergi

Semakin kehilir semakin sunyi
bahkan mati hati padam simphoni
akhirnya terbengkalai bertebaran benih benih sepi
tak terasa usia meninggi hari

Berserah pasrah melampaui sanubari
kebulatan tekad mengambang kini

#Billymoonistanaku, Mingguwage, April 03-2022 = 05.25 wib



KESETIAAN TERTINGGI
Karya MS Sang Muham


Menanti dengan kesetiaan tertinggi
melampaui batas normal nurani
serupa orang tidak perduli
atau kehilangan akal sehat dalam diri
penantian tak berujung menghitung sepi
bahkan telah melepaskan kunci hati

Hitungan berbeda dunia di balik dunia ini
memaksa situasi menuruti hukum alam abadi
atau barangkali ada urutan kebijakan tak bisa di hindari
semua terpulang kepada sabda suci

Ratap tangis dan air mata tak punya arti
wujud pada waktunya itulah yang pasti

#Billymoonistanaku, Sabtupon, April 02-2022 = 05.35 wib




MELANGKAH DENGAN PASTI
Karya MS Sang Muham


Terlalu jauh melepas rindu
membiarkannya hanyut di dalam kalbu
barangkali karna terlena
atau sibuk mengejar dunia
kini berkarat asa terpaku di sepanjang dinding nurani
menanti sesuatu yang tak pasti

Menatap jauh liku perjalanan silam
bening air mata di netra membuatku tenggelam
tak ada yang perlu di sesali
semua sudah tersurat sebagai kodrat insani

Bercermin pada kaca benggala diri
simulasikan diri teruslah melangkah dengan pasti

#Billymoonistanaku, Minggulegi, April 10-2022 = 05.40 wib



SERUPA LAYANGAN PUTUS
Karya MS Sang Muham


Rinduku mengambang di pikiran
ketika tawar menawar melukiskan kenyataan
bahkan terkadang serupa layangan putus tali
limbung jiwa raga mengarah ke mati hati
apalagi jika jalan buntu menghadang
jiwa meradang mencari garis lintang

Jika sudah begini bekulah rasa
dialog dalam rohani tak mampu membujuk asa
lalu bisikan halus memekakkan telinga
mengisyaratkan keluar saja mengikuti dunia

Aku butuh penguatan-Mu Gusti Pangeran
peganglah tanganku agar tak salah jalan

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, April 09-2022 = 11.11 wib



MEMILAH PILIHAN HATI
Karya MS Sang Muham


Terbersit kenangan lama terpendam
tertimbun asam garam kehidupan
terlupakan karena melodi gurindam
nyanyian jiwa menyentuh perasaan
kenyataan sepahit empedu sehitam malam
tak kuasa melawan keadaan

Anak desa di bimbing para sepuh pini sepuh
melampaui batas batas kehidupan
menyeberangi garis religi di tempuh
mewujudkan tekad meraih mimpi dalam kenyataan

Sekarang henti di halte jiwa berdialog dengan senja
memilah pilihan hati menentukan sikap jiwa raga

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, April 09-2022 = 10.40 wib



BERENANG
Karya MS Sang Muham


Bagai berenang di hampa udara
Susah payah menjalani kehidupan dunia

#Billymoonistanaku, Kamiswage, April 08-2022 = 14.24 wib



MENGGAPAI KEBERADAANMU
Karya MS Sang Muham

Kugapai ada-Mu dalam senyap
karena keterbatasan diri
jerit hati mengguncang jantung yang berdegup
dari hari ke hari berlumutlah hati
bahkan iman tinggal sekelumit berkedip
semua terasa hampa kekosongan nurani

Duh Pangeran Gusti
cerahkan sukma terangi hati agar tetap sigap
tuntun langkahku melintasi dunia ini
tetap bersama-Mu ketika Kau panggil aku pun siap

Meskipun ku tertatih menjalani karma duniawi
kuatmampukan jiwa agar raga tetap tegap

#Billymoonistanaku, Kamiswage, 08-2022 = 13.30 wib



PUSTAKA KEHIDUPAN
Karya MS Sang Muham


Di belenggu sepi di sela keramaian
menggantung rasa tiada terkira
jauh tersingkir kedalam perasaan
meninggalkan bercak bercak duka
melampaui segala pencapaian
menggelandang memasuki senja

Lelah raga letih jiwa
hendak bersuara tak punya keyakinan
tertahan di sanubari tersekat di sukma
usia beringsut perlahan mengikis keberanian

Begini rupanya lukisan jiwa di hari tua
jadi memori raga tersimpan di pustaka kehidupan

#Billymoonistanaku, Kamiswage, April 08-2022 = 13.03 wib



KAU GOYAH
Karya MS Sang Muham


Kau merubah segala rencana
padahal sejak semula telah kugariskan peta
agar langkah jangan goyah
dan hati tetap teguh
merambah belantara kehidupan
menentukan satu titik tujuan

Sejak awal telah ku kawal
agar tak terganjal
tapi kau menganggabku terlalu radikal
aku mengalah dan menyesuaikan sepenggal demi sepenggal

Sekarang halang rintang menghadang
mengapa kau berkelit dan terus menghilang

#Billymoonistanaku, Rabuwage, April 13-2022 = 17.37 wib



MANUSIA UNGGUL BERSAHAJA
Karya MS Sang Muham


Perbedaan tanpa sumpah serapah
sesungguhnya indah
melahirkan pelangi di sudut hati
tercermin dalam kehidupan setiap insani
menjadi rantai khatulistiwa
menyatukan nusantara

Suarakan narasi seturut irama hati
terima perbedaan sebagai identitas pribadi
saatnya bersatu memerangi keterpurukan jiwa
mencipta manusia unggul bersahaja

Mari melangkah meski tak serupa irama
jadikan perbedaan kekayaan bersama

#Billymoonistanaku, Rabuwage, April 13-2022 = 09.09 wib



SEBUAH FAKTA DI UJUNG USIA
Karya MS Sang Muham


Kau menyelinap di balik bayangan
bersembunyi di latar belakang
sepintas mengaburkan kenangan
membuat tidurku tak tenang
terus saja mengikutiku dalam kehidupan
mimpi buruk yang terbentang

Aku telah lalai menterjemahkan isyarat
seolah olah melupakannya dari ingatan
keseharian yang terus menerus tak pernah tammat
hingga senja memaparkan kenyataan

Barangkali tak cukup kata untuk melukiskan rasa
sebuah fakta di ujung usia

#Billymoonistanaku, Rabuwage, April 13-2022 = 08.28 wib




KACA BENGGALA
Karya MS sang Muham


Itulah manusia
ketika khilaf salah melanda jiwa raga
hati kelam nurani tak kuasa
sebaiknyalah berkaca
untuk apa hadir di dunia

Bertanya pada semesta
tentang rahasia di balik rahasia
niscaya terjawab sebagaimana mestinya

Jika kita sebutir debu tak guna
bagaimana mungkin masih jumawa
mendewakan "aku" diatas segala galanya

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, Mei 05-2018 = 18:38 wib



BANGKIT DAN MELANGKAH
Karya bersama Rani Peranginangin dan MS Sang Muham


Kusambut mentari pagi
kubangkit melangkah pasti
kenangan masa lalu
kan ku jadikan pengobat rindu

Segala persoalan jadikan adonan
demi cita dan cinta yang tersimpan
Tuhan pasti tunjukkan jalan
tiap masalah pasti ada jawaban

Setelah perlombaan usai
piala kemenangan menanti

#Belantaraibukota, Sabtukliwon, Mei 05-2018 = 08:58 wib



DEMI BANGSA DAN NEGARA
Karya bersama Irwandra S dan MS Sang Muham


Pantang pulang sebelum menang
sumpah setia tetap di pegang
wahai pembela negara dimana kau berada
teruskan perjuangan demi bangsa dan negara

Bhaktiku satu untuk nusa dan bangsa
jiwa ragaku untuk Pertiwi tercinta
NKRI harga mati di dada

Bersatu tetapi tidak satu
dalam ke Bhinekaan tanpa ragu

#Belantaraibukota, Sabtukliwon, Mei 05-2018 = 08:38 wib



MEREBUT SUKSES
Karya bersama Anjali dan MS Sang Muham


Kemana angin bertiup layang layangpun larut
namun semangatku tak pernah surut
untuk sukses yang aku rebut

Meski gelombang datang menghadang
bahteraku laju layar terkembang
mengejar cahaya gilang gemilang

Semangat tekad tetap lekat
pantang pulang sebelum kudapat

#Belantaraibukota, Sabtukliwon, Mei 05-2018 = 08:08 wib



HADAPI BAGAI KSATRIA PEMBERANI
Karya bersama Reni Kusumaningrum dan MS Sang Muham


Saat sang mentari menyapa di ujung fana
sejumput harap kan selalu menata di relung jiwa
dan membiarkan sebulir kenang hanyut pada rinai yang membasahi bumi
dan tak harus sembunyi ataupun lari
hadapi bagai ksatria pemberani

Iya tak harus pergi
tegakkan wajah hadapi semua swastika ini
yakinkan diri mampu akhiri sengketa nurani

Mari bersamaku mengitari pagi
menjemput harap yang masih rapi
menata diri lalu kita pergi melunasi janji

#Belantaraibukota, Jumatwage, Mei 04-2018 = 07:47 wib



SEBUAH KERINDUAN
Karya bersama Ibu S dan MS Sang Muham

Saat cerita menggamit senja
sunyi masih menyelimuti jiwa
menorehkan untaian sebuah rindu
pada kanvas senja yang kian membiru

Andai saja kita hidup di batas fatamorgana
andai perangai tak lagi terbaca
mungkin cerita itu hanya kiasan belaka

Begitulah hidup yang sesungguhnya
semua insan bebas bicara
merakit mengeja tingkah laku kita

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 21:31 wib



BERSERAH DIRI
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Kesetiaan ada dalam tujuan
berbagai macam warna jalinan
apalagi terhadap pasangan
kejujuran jadi keharusan

Pasrah diri terhadap Illahi
penuh ihklas teguhkan hati
rendah hati selalu menghargai
hati damai bahagia pasti

Dalam hidup temukan pasti
jalan tarekat tujuan hakiki
bahagia sentosa pencarian sejati

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 21:01 wib



KODRAT ILLAHI
Karya bersama Anjali dan MS Sang Muham


Kalau sudah kodrat Illahi
Tak bisa kita menghindari
Walau ada dalam peti besi
Kemana hendak lari
tak ada tempat sembunyi

Pasrah berserah jalani kodrati
buat berguna bagi sesama insani
niscaya ringan hidup di dunia ini

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 14:08 wib



BENTANG SAJADAH
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Dekatnya Syurga dapat di ukur
bentang sajadah selalu bersyukur
bermuhasabah selalu tafakur
niscaya indah dalam kubur

Dalam hati meminta lirih
genggam tasbih dzikir teruntai
suci diri hati nan bersih
pintu Syurga InsyaAllah menanti

Jalani hidup setia jujur berpasrah diri
jadikan berguna bagi insani
bebaskan hati dari iri dan dengki

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 14:04 wib



BAGAI LAYANG LAYANG PUTUS
Karya MS sang Muham


Membiarkan hati ikut terhanyut
Bagai layangan putus tak terenggut

#Puisiduabaris, 05032018 .-



JIKA NOSTALGIA DATANG MENJEMPUT
Karya MS Sang Muham


Jika nostalgia datang menjemput
Kusiapkan memori untuk merenggut

#Puisiduabaris, 05032018 .-



NOSTALGIA DATANG DAN BERLALU
Karya MS Sang Muham


Mengenangkanmu
bagai menganyam daun enau
nyaris hati kacau
sederet nostalgia datang dan berlalu
tinggalkan hati pilu

Dalam kesendirian yang beku
lintasan waktu tak tentu
memenuhi kalbu

Semua datang dan pergi berlalu
merasuk mengiris hati sendu
senja menghias hari hariku

#Billymoonistanaku, Kamispon, Mei 03-2018 = 13:33 wib



SERUPA SENJA
Karya MS Sang Muham


Serupa senja meninggalkan peraduan
buru buru beranjak dalam lukisan
hingga kabur arti terkesan
tertinggal karsa
sia sia belaka

Semua orang menyadari akan pulang kekampung diri
sedikit yang siap menanti
bahkan takut setengah mati

Sebaik baik diri adalah berpasrah hati
ketika di panggil nanti
jalani kodrat sejati

#Billymoonistanaku, Kamispon, Mei 03-2018 = 12:12 wib



BEKAL AKHERAT
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Bekal ahkerat harus kita dapat
lima waktu takkan terlewat
sujud syukur selalu berurut
karena dunia hanya sesaat

Bulat tekat bulat semangat
berkerja giat Ibadah niat
rizeki halal selalu tersemat
dalam hidup raih manfaat

Tetaplah ingat hidup bermunajat
bekali diri syariat dan tarekat
niscaya hidup indah syurga pun dekat

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 11:41 wib



PERJUANGAN
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Dalam bahagia ada perjuangan
harus melalui berbagai tahapan
mengais ilmu yang diutamakan
baru bisa dipergunakan

Ilmu tersalur untuk sesama kawan
itu wujud insan kegunaan
bahagia bisa dalam sebutan
ridha Tuhan dalam genggaman

Bulat kata bulatkan mufakat
agar ilmu tetap bermanfaat
berguna dunia akhirat

#Belantaraibukota, Kamispon, Mei 03-2018 = 06:16 wib



BERGUNA BAGI SESAMA
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Bisa berguna bagi sesama
itu tujuan sangat mulia
ilmu bermanfaat bisa diamalkan
satu satunya bekal dalam kehidupan

Pengabdian dalam keihklasan
suatu ibadah dalam kemaslahatan
demi sesama salalu bermanfaat
barakhah dunia hingga ahkerat

Jalani hidup sebagaimana keadaan
koridor perbuatan batas tindakan
niscaya hidup penuh kebahagiaan

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 = 18:28 wib



PENGADILAN IMAN Karya MS sang Muham

Pengadilan dijalankan seturut keyakinan
Pertebal iman seturut kepercayaan

#Puisiduabaris, 05022018 -



KEYAKINAN Karya MS Sang Muham

Ada kehidupan abadi setelah kematian
Mari persiapkan diri seturut keyakinan

#Puisiduabaris, 05022018.-



KEBAJIKAN
Karya MS Sang Muham

Jika kematian adalah sebuah kepastian
Selayaknyalah hidup berbuat kebajikan

#Puisiduabaris, 05022018.-



DALAM KEYAKINAN
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Dalam keyakinan ada kewajiban
melaksanakan segala aturan
perintah menuju kearifan
hingga bijksana diikut sertakan

Dalam hidup ada kemanfaatan
tambah pahala tambah Iman
seturut Ridha Tuhan
buat bekal di keabadian

Hidup di dunia cuma sementara
buatlah berguna bagi sesama
supaya terang benerang jalan ke Syurga

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 = 16:16 wib



CITA CITA MULYA
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham

Cita cita yang mulia ada di diri kita
dalam kebajikan ada nilainya
ridha Tuhan sama kita juangkan
demi bekal menuju kefanaan

Senyum sapa salam selama di dunia
entengkan jalan menuju cita cita
niscaya Tuhan akan meridhoi-Nya

Mari merengkuh sesama jiwa
tuntun sejalan keyakinannya
setelah itu serahkan kepada Yang Maha Kuasa

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 = 13:23 wib



RIDHO TUHAN
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Kejujuran penuh kemanfaatan
kemana arah dalam keselamatan
dalam melangkah ada ridho Tuhan
damai indah dalam rengkuhan

Cari dahulu harta Tuhan
selain itu akan di genapkan
niscaya bahagia hingga keabadian

Milik dunia akan tinggal tetap di dunia
kumpulkan kebajikan modal ke Syurga baka
moga terkabul segala cita cita mulya

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 = 13:03 wib



SUARA HATI NURANI
Karya bersama Rani Peranginangin dan MS Sang Muham


Negeriku subur kami merana
merana lara karena durjana
mengapa kami mudah diperdaya
kami tak nalar tuk siapa kami bersuara

Jangan asal bersuara
pikir renungkan pilihan dari jiwa
menyesal kemudian tak ada gunanya

Pesta demokrasi segera tiba
tentukan pilihan jangan banyak bicara
pilihlah seturut hati nurani semata

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 =12:44 wib



MENYAMBUT DEMOKRASI
Karya bersama Ita Ira Anggraeni dan MS Sang Muham


Mempersiapkan diri
menyambut demokrasi
konon bisa perbaiki negeri
nyata hanya ilusi

Program di tawarkan manis sekali
semua cuma janji janji
pesta usai tak ada yang perduli

Sadarlah wahai anak negeri
bumi pertiwi tergadai sungguh akan terjadi
bersiaplah jadi babu di rumah sendiri

#Belantaraibukota, Rabupahing, Mei 02-2018 = 12:29 wib



BERBENAH Karya MS Sang Muham

Kau menelantarkan asmara
tega teganya berbuat serupa
cuma lantaran salah kira
merasa bisa
tergadailah segala galanya

Sembari undur teratur aku pamit
menata ulang jalan yang ku buat
agar selamat dunia akhirat

Aku tetap aku serupa yang kau mau
tapi barangkali rasa telah berlalu
mari benahi diri untuk maju

#Billymoonistanaku, Rabupahing, Mei 02-2018 = 07:57 wib



PESTA PANEN RAYA
Karya MS Sang Muham


Kita sudah mulai lupa
jalan mana menuju kemana
padahal baru saja senja
tengoklah segala sesuatunya jadi merah jingga
bangsaku paling gampang di perdaya

Sebentar lagi pesta panen raya
dimana mana sedang berlatih untuk siaga
mari melawan sambil tertawa

Bulan ke sembilan bumi memberontak buka suara
kiamat kubro gunung meletus air meluap dari sagara
bersiaplah para sedulur kita berbagi milik kita

#Billymoonistanaku, Rabupahing, Mei 02-2018 = 06:26 wib



CUMA ANGIN LALU
Karya MS Sang Muham


Lelah hati mengejarmu hingga tinggal bayang semu
Kau anggab semua cuma angin lalu

#Puisiduabaris 05062018 .-



TANAH KELAHIRAN
Karya MS Sang Muham

Asal muasal itu perlu
sebab itu kodrati
apalagi tentang tanah kelahiran
raih mantabmu
rebut jati diri
mantabkan perjuangan

Kemana dimana pun kita berada
siapa kita jadi catatan pandang mata
hidup harus jadi berkat bagi sesama

Bertandang ke tanah kelahiran lahirkan bangga
merantau jauh merintang kenang terdampar di kota
busungkan dada pantang pulang jika tak laba

#Billymoonistanaku, Minggulegi, Mei 06-2018 = 10:10 wib



HILANG
Karya MS Sang Muham


Ku kejar kau hingga nurani terdalam
Kau menyelinap hilang di kegelapan malam

#Puisiduabaris, 05062018 .-



KUPANGGIL NAMAMU
Karya MS Sang Muham


Betapa pun menghiba suaraku memanggil namamu
Tak perduli kau terus berlalu

#Puisiduabaris, 05062018 .-



TANGIS ASMARA
Karya MS Sang Muham


Duh lelaki pujaan
Jangan menangis sesunggukan
lepaskan sendu dari pelukan
sebab cinta fatamorgana
dimana kemana pergi suka suka

Tegakkan kepalamu sahabat
pandang dunia penuh berkat
supaya hati lekas terobat

Cinta di puja setinggi khikmad
jatuh jua di pelataran kodrat
simpan di sukma jadikan azimat

#Billymoonistanaku, Minggulegi, Mei 06-2018 = 09:19 wib



SUARA NURANI
Karya MS Sang Muham


Duhai, betapa sendu suara terharu
dalam sepi yang teramat sendu
perlahan menahan deru
tak kuasa tuk mengadu
haru dan pilu

Pada semesta ku berseru
tentang rindu
nurani beku

Betapapun kumenjeritkan suara kalbu
gema suara menjawab seribu
hati tambah layu

#Billymoonistanaku, Minggulegi, Mei 06-2018 = 08:18 wib



KASIHILAH SESAMA INSAN
Karya MS Sang Muham


Berjalan pulang
seperti menggendong sejumlah kekalahan
ketika hati terasa kering
bercampur aduk kepalsuan dan kebohongan
tak ada tempat untuk berterus terang

Segala teory menyodorkan konsep
tentang hidup dan kehidupan prinsip
tak satu pun punya ketentuan tetap

Tinggalkanlah milik dunia sebab fana
merancang jalan sederhana menuju syurga
kasihilah sesama insan tak perduli siapapun dia

#Billymoonistanaku, Minggupon, Mei 13-2018 = 22:22 wib



JALAN GANJIL
Karya MS Sang Muham


Menemanimu sepanjang garis hayal
membangun kisi kisi tak kasat mata
padahal semua cuma fatamorgana
tak masuk akal
kusesali mengapa aku terpedaya

Lalu garis samar samar hilang
jawabmu enteng
kenapa diambil pusing

Setengah mati aku berusaha untuk terbiasa
jalan ganjil yang kau tawarkan sungguh gila
inilah jadinya jalanku kesasar entah kemana

#Billymoonistanaku, Minggupon, Mei 13-2018 = 07:47 wib



ALAMAT PALSU
Karya MS Sang Muham


Kemana titipan asmara ini mesti kuantarkan
Alamatmu palsu tak seperti yang kau katakan

#Puisiduabaris 05102018 .-



GAGAK HITAM KABARKAN PESAN
Karya MS Sang Muham


Sukmaku terbang melayang
mengitari Manglayang Cikarembi dan Puntang
mengabarkan tentang pewaris utama
supaya rakyatku mahfum adanya
tahta dan harta telah sempurna

Gagak hitam kabarkan pesan
supaya lahir bathin di catatkan
berikut semua warisan

Tak ada lagi terlewatkan
semua sudah masuk barisan
supaya genap apa yang telah di tuliskan

#Billymoonistanaku, Kamiskliwon, Mei 10-2018 = 19:39 wib



TAK ADA DALAM PELAJARANKU
Karya MS Sang Muham


Tak mampu ku jawab semua tanya yang terhidang
Bab yang kupelajari cuma sampai berterus terang

#Puisiduabaris 05102018 .-



KACA MATA TUA
Karya MS Sang Muham


Kaca mata yang kupakai terlalu tua
Tak mampu melihat asmara yang tersedia

#Puisiduabaris, 05102018 .-



BERLALU
Karya MS Sang Muham


Kupanggili namamu disela sepoi berlalu
Kau terus berlalu tak mengiraukanku

#Puisiduabaris, 05092018 .-



SEBINGKAI HARAP TERHAMBAT
Karya MS Sang Muham


Sebingkai harap terhambat
sekat sekat penuh isyarat
tak mampu kuraba apalagi kulihat
membentang sepanjang nafas berdenyut
sunggguh membuat nyali terlipat

Sekian warsa meniti penuh pengharapan
tiba di penghujung nyatanya belum kudapatkan
sementara hidup dikejar kejar penantian

Duhai lelah hati lelah jiwa renta nurani
kuyakini jalan ini penuh berkat Illahi
jalan diri tirakat insani hakekat menuju Syurgawi

#Billymoonistanaku, Rabuwage, Mei 09-2018 = 21:21 wib



KODRAT YANG HARUS DIJALANI
Karya bersama Anjali dan MS Sang Muham


Tak perlu disesali
dimana hidup terus dibebani
semua adalah kodrat yang harus dijalani
tulus dan ikhlas adalah yang terbaik
pasrah membuat kita tetap laik

Hidup dan kehidupan adalah siklus
satu sama lain tak mungkin terputus
tersirat dan tersurat rapi terbungkus

Negosiasi dan permohonan kodrat tersedia
bagi insan pilihan dan istimewa
hak veto ada dalam tangan-Nya

#Belantaraibukota, Rabuwage, Mei 09-2018 = 20:30 wib



AGAR NYAMAN DI HATI
Karya MS Sang Muham


Lelah sudah menggendong sepi
Dimana kuletakkan supaya nyaman di hati

#Puisiduabaris, 05092018 .-



MENGGENDONG SUNYI
Karya MS Sang Muham


Menggandrungi sepi
sama seperti mati hati
tak mau bereaksi
memandang lurus dan terkesan anti pati
dibatas anti sosial disebut frustasi

Berlama lama menggendong sunyi
kesana kemari dipandang patah hati
padahal cuma menakar nurani

Sampai pada batas tertentu tak mungkin di lerai
meski sejuta kata hujat tetap berdiam diri

#Billymoonistanaku, Rabuwage, Mei 09-2018 = 14:44 wib



SESUKA HATI
Karya MS Sang Muham

Bagaimana mungkin terjadi
solusi ditarik hingga ke kiri
terkatungkatung tak terpungkiri
sesakkan nyali
apa yang mesti di sesali

Duduk dan berdiri sama tinggi
untuk apa melebur diri
terserah sesuka hati

#Nagrek, Seninpahing, Mei 07-2018 = 20:40 wib.



KESUNYIAN
Karya MS Sang Muham

Sekarang aku pulang
Yang kutemukan sunyi semua sudah hilang

#Puisiduabaris, 05162018 .-



PERISTIWA
Karya MS Sang Muham


Pada peristiwa kemarin
ada jiwa hampa terkapar disana
mengajak paksa martir dadakan
melukai orang orang tak berdosa
peristiwa itu sudah tersurat atau kebetulan ?

Mari berpikir jernih pasrah pada kodrat semata
langkah rezeki pertemuan maut di tangan-Nya
tak ada yang luput semua ada bagiannya

Waspada dan hati hati adalah sikap mulya
melandasi jiwa berserah pada kehendak-Nya
sebab segala sesuatu sudah ada pakem-Nya

#Belantaraibukota, Selasa, Mei 16-2018 - 01'10 wib



JALAN YANG SESAT
Karya MS Sang Muham


Korban sia sia
jalan jihad kau tempuh salah kaprah
siapa melawan siapa percuma
dajal tertawa pelaku dan korban bersimbah darah
jiwa tersesat di alam baqa

Ajaran sesat merebak ke ulu jiwa
kedengkian kebencian kesenjangan sosial sumbu utama
sekeluarga terjerumus, awas waspada

Duh Gusti Pangeran ampunilah mereka
pelaku tersesat tak tau apa yang di yakininya
korban martir semoga masuk Syurga

#Billymoonistanaku, Seninwage, Mei 14-2018 = 07:27 wib



SANG DAJJAL
Karya MS Sang Muham


Pelaku ; aktor artis dajjal di dunia sesatkan jiwa
Kebencian kedengkian kesenjangan sosial faktor utama

#Puisiduabaris, 05142018 .-



PERTIWI MENANGIS
Karya MS Sang Muham

Bom meledak mencabikcabik harga diri bangsa
Pelaku mata hati buta mencederai siap saja

#Puisiduabaris, 05142018 .-



HUKUM KASIH
Karya MS Sang Muham


Hukum utama dan terutama
Kasihilah musuhmu ampunilah mereka

#Puisiduabaris, 05142018 .-



DRAMA PENYESATAN
Karya MS Sang Muham


Dajjal mempertontonkan drama penyesatan ke neraka
Sekeluarga terbawa tak sadar perbuatan mereka

#Puisiduabaris, 05142018 .-



GEGODA
Karya MS Sang Muham


Sekarang gegoda datang
halus menyelinap di sela karang jiwa
perlahan tapi pasti kan sambang
menggerogoti pondasi raga
hidup dan kehidupan goyang

Ketika jiwa menghamba pada gegoda
terpapar segala noda tersisa
biarlah luntur semua cacat cela

Masih adakah waktu tersisa
buat mengurai suara nurani yang hampa
sebelum sangka kala memanggil tiap jiwa

#Billymoonistanaku, Mei 17-2018 ; 12'30 wib



BERITA HATI
Karya MS Sang Muham


Kukabarkan berita hati di liputi nestapa
Bimbang datang menyergap seketika

#Puisiduabaris, 05172018,-



KEJUJURAN
Karya MS Sang Muham


Di kedalaman sukma nan jujur
Terucap segala laku terlanjur

#Puisiduabaris, 05172018 ,-



MASIH ADAKAH AMPUNAN
Karya MS Sang Muham


Bergetar sukma
nyata dihadapan mata terbuka
silluit hitam selintas malam
meliukkan sajian pemuas kelam
membangunkan gairah terpendam

Sungguh masih adakah ampunan
bagi diri penuh catatan
agar jiwa tidak tersingkirkan

Sebelum senja datang menyapa
duh Gusti Pangeran kasihanilah hamba
agar lepas dari azab dan sengsara

#Belantaraibukota, Mei 17-2018 " 09'39 wib



SISI HATI
Karya MS sang Muham


Kucari hingga ke relung hati
bahkan sampai fajar menyisi
yang ada sisi gelap nurani
merambati hari hari
kehidupan penuh misteri

Setelah itu tersisa kristal sesal
terus membayangi akal
logika tinggal sejengkal

Kini fajar terbit menyapa
menghalau segala duka nestapa
bersemilah suka cita

#Belantaraibukota, Mei 17-2018 ; 08'58 wib



JALAN YANG SESAT
Karya MS Sang Muham


Korban sia sia
jalan jihad kau tempuh salah kaprah
siapa melawan siapa percuma
dajal tertawa pelaku dan korban bersimbah darah
jiwa tersesat di alam baqa

Ajaran sesat merebak ke ulu jiwa
kedengkian kebencian kesenjangan sosial sumbu utama
sekeluarga terjerumus, awas waspada

Duh Gusti Pangeran ampunilah mereka
pelaku tersesat tak tau apa yang di yakininya
korban martir semoga masuk Syurga

#Billymoonistanaku, Seninwage, Mei 14-2018 = 07:27 wib



CUMA TEMAN BIASA
Karya MS Sang Muham

Dengan berbunga-bunga kutumpahkan isi di dada
Tapi kau menganggabku cuma teman biasa

#Puisiduabaris, 05192018 .-



GURINDAM PILU
Karya MS Sang Muham


Ku puisikan gurindam di hati
Putik mawar gugur ikut meratapi

#Puisiduabaris, 05192018 .-



TENGGELAM DALAM SUNYI
Karya MS Sang Muham


Tenggelam dalam kesunyian yang teramat dalam
Membangunkan kenangan nan lama terpendam

#Puisiduabaris, 05192018 .-



MENCARI JATI DIRI
Karya MS Sang Muham


Berlari mengitari relung hati
Mencari jawab arti hidup ini

#Puisiduabaris, 05192018 .-



MARI BERBAGI
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Fitri tergapai shadakah menyertai
untuk berbagi sebagian rezeki
saudara dekat hingga sahabat hati
jalin erat datang bersilaturahmi

Saling maaf dengan sepenuh hati
rasa ihklas Allah pastikan ganti
dengan berlipat dari Illahi
raih rahmat ridha bahagiakan tercapai

Setelah fitri jalani hidup sehari hari
jaga lidah jaga sikap yang kufur jangan ulangi
santun berkata setiap orang jadi sahabat sejati

#Belantaraibukota, Sabtuwage, 19-2018 = 07:57 wib



NOSTALGIA MERAH JAMBU
Karya MS Sang Muham


Meski sekian waktu berlalu
Nostalgia itu tetap tak bisa kusapu

#Puisiduabaris, 05182018 .-



BERTERIAK TAK BERSUARA
Karya MS Sang Muham


Aku berteriak sejadi jadinya
Tapi tak satu orang pun perduli apalagi bertanya

#Puisiduabaris, 05182018 .-



KEMBALI FITRI
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Lewatnya candra dlm satu warsa
ada satu yang teristimewa
semua muslim sambut suka cita
kesempatan mengambil makna

Kewajiban sama di tunaikannya
dengan menahan segala rasa
tarawih malam dalam laksana
gema Al'Quran indah dimana mana

Kini bulan penuh dengan sukacita
insan kamil berjumpa silaturahmi canda ria
saling memaafkan kembali fitriah hidup bahagia

#Belantaraibukota, Jumatpon, Mei 18-2018 = 19:49 wib



BULAN PENUH RAHMAT
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Tak henti dalam menengadah
bersujud lirih dalam bersembah
di bulan yang berkhaah
ampunan InsyaAllah tercurah

Jiwa ihklas dalam melaksanakan
beribadah di bulan kemulyaan
penuh gembira dalam sambutan
menggapai fitri dalam genggaman

Tetaplah berbagi kasih
dengan hati bersih
dunia ansih syurga terpilih

#Belantaraibukota, Jumatpon, Mei 18-2018 = 11:44 wib



SEKERAS BATU
Karya MS Sang Muham


Sederet pilu menyusup di ruang kalbu
Kau berkeras tetap berlalu

#Puisiduabaris , 05212018 .-



HUJAN RINTIK RINTIK
Karya MS Sang Muham


Masih kuingat saat itu hujan rintik rintik
Kau pergi tak perdulikan air mataku menitik

#Puisiduabaris, 05202018 .-



TERMINAL ASMARA
Karya MS Sang Muham


Lama kutatap terminal bus itu
Disana terakhir kutatap wajahmu

#Puisiduabaris, 05202018.-



TINGGALKAN RINDU
Karya MS Sang Muham


Berapa kali purnama aku sudah tak tahu
Pergimu menghilang tinggalkan rindu

#Puisiduabaris, 05201018 .-



GARUDA PANCA SILA DI DADAKU
Karya bersama Supatmi dan MS Sang Muham


Kesederhanaan bekal awal kehidupan
hari hari menapak di kebersamaan
saling bantu membaur sesama teman
jaga hati ciptakan kedamaian

Saling berbagi segala permasalahan
dikala berat sama di pikirkan
saat ringan sama dalam jinjingan
bahagia ada rasa kedamaian

Bersatu padu ciptakan Indonesia bersatu
Bhinneka tunggal ika alat pemersatu
Garuda Pancasila selalu di dadaku

#Belantaraibukota, Minggukliwon, Mei 20-2018 = 16:26 wib




WELAS ASIH TAK BERTEPI
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham

Selaraskan hati nurani
welas asih saling berbagi
memaafkan sesama insani
bentuk cerminan budi pekerti

Mencari insan berhati bersih harum sejati
serupa mencari biji sesawi di antara jerami

Peliharalah silaturahmi dengan jiwa yang murni
kebahagiaan di dunia jadi suluh di keabadian nanti

#Belantaraibukota, Seninwage, April 18-2022 = 10.20 wib



PUISI BISU
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Tak ubahnya puisi tanpa kata
demikian pula lagu tanpa nada
irama melankolis tanpa ada suara
terdengar sumbang di telinga

Entah apa yang ingin di cipta
dari simphoni yang maya

Meski berulang kali kueja
tetap samar bahasa

Maafkan ketidakmampuanku menterjemahkan tanda baca
hingga kuterima pernyataan apa adanya

#Belantaraibukota, Seninwage, April 18-2022 = 10.10 wib



LELAKI BERSAHAJA
Karya MS Sang Muham


Terkesima pada sikap tindakan sungguh mulya
tutur kata halus sebening bahasa pujangga
tercermin budi luhur jiwa yang bersahaja
aroma cinta kasih memancar dari raut muka
aku mengagumimu dengan penuh pesona

Tapi sayang dia milik orang
tak mungkin kuraih cuma sebatas pandang

Di balik semua fakta ia juga abdi negara
penyalur berkat bagi sesama
di mataku ia begitu sempurna
andai mungkin ia menjadi pelindungku di dunia
mungkin caci cerca tak kan ada

Tapi semua cuma silluit hitam selintas malam
kagum terpesona dan sejuta rasa tetap kupendam

#Billymoonistanaku, Seninwage, April 18-2022 = 08.08 wib



MELODI TANPA NADA
Kaarya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Seperti melodi mengiringi sebuah lagu
terdengar sumbang di telingaku
hati menjadi bimbang dan ragu
terpaku dalam diam membisu
mundur hancur jika maju membeku
pilihan pahit dilema dalam menentukan jalan di tuju

Tak mungkin tetap bertahan
mempertahankan pepesaan kosong menyiksa badan
hanya menimbun berjuta keraguan

Dengan ikhlas kulepas semua ikatan asa
melepaskan simpul nurani menjalani suratan dunia

#Belantaraibukota, Seninwage, April 2022 = 07.17 wib



MIMPI LUAR BIASA
Karya MS Sang Muham

Kau merangkulku mesra
mengajaku memasuki awan jingga
hingga ku lupa sudah sampai di mana
sungguh aku terlena
berjuta angan melintas bebas di kepala
terlupakan nestapa lara berikut semua derita

Waktu berlalu mencatatkan semua peristiwa
perlahan tapi terbaca kau menghindar tanpa kata
mimpiku buyar satu persatu sikapmu mulai nyata
tak terucap tapi kau menempatkanku sebagai teman biasa

Aku seperti siuman dari mimpi luar biasa
kau pun berlalu meninggalkan hati penuh luka

#Billymoonistanaku, Minggupon, April 17-2022 = 08.30 wib



INDAHNYA SALING MEMAAFKAN
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Meski tangan tak pernah berjabat
dan mata tak saling menatap
lewat aksara kita mengungkap
lewat maya hati kita bertaut erat

Ulurkanlah tangan welas asih
merangkul kebersamaan tak pilih kasih
menabur cinta kasih tanpa memilih

Maafkan salah bicara selisih kata ataupun sengketa
kita melebur alfa memulainya lagi dari awal mula

#Belantaraibukota, Minggupon, April 17-2022 = 08.08 wib



SEBUAH MEMORI
Karya MS Sang Muham


Sebentar sekali kita berinteraksi
berjumpa bercerita lalu bertukar asa
kau membeberkan nestapa nurani
aku berkisah tentang hidup di dunia
lalu jiwa kita bertemu di satu melodi
seakrab itu rasanya menjadi terbiasa

Lalu kau menghilang tak tau rimbanya
berkali kupanggil suaraku memantul kembali
segumpal tanya berkecamuk di dada
mengapa - kemana - apa yang terjadi

Sebuah memori lekat di hati
jadi prasasti dalam hidup ini

#Billymoonistanaku, Minggupon, April 17-2022 = 05.55 wib



LUKA NURANI
Karya MS Sang Muham

Ingin ku menjauh dan terus berlari
bersembunyi seraya mengunci hati
terbebas dari hiruk pikuk duniawi
diam dalam perenungan yang hakiki
biar semua mengerti sakitnya di persekusi
luka nurani terbawa sampai mati

Hati bimbang bertimbang merenungkan Kita Suci
jangan membalas keburukan dengan membenci
bila di tampar pipi kanan berilah pipi kiri
hanya dengan kasih mengalahkan dunia ini

Kugantungkan pengharapan hanya pada Pangeran Gusti
agar jiwa raga terpelihara menuai harum sejati

#Billymoonistanaku, Sabtupahing, April 16-2022 = 17.37 wib



TERJEBAK DI RELUNG ASA
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Dan akhirnya aku terjebak di relung asa
seakan melawan takdir Yang Maha Kuasa
Sekian lama terlena
berputar putar di tempat yang sama
segala sesuatu selalu kujabarkan dengan logika

Kini aku sadar sungguh naif luar biasa
sesuatu yang Ghoib cuma kucerna dengan kepala
ampuni kedunguanku Gusti Pangeran Yang Mulia
berilah pencerahan dari Kitab Suci yang kubaca

#Belantaraibukota, Sabtupahing, 16-2022 = 15.35 wib



TERJEBAK DI BATAS NORMA
Karya MS Sang Muham


Kau telah mengunci semua pintu rasa
tak sedikitpun meninggalkan empati jiwa
atau berusaha untuk mengerti situasi sukma
setidaknya menerima semua sebagai suratan Illahi semata
tetapi kau tetap mengeraskan asa
semua jerih payah terasa sia sia

Telah ku coba melakukan segala cara
agar kau mau mengendorkan sukma
setidaknya untuk menghargai adanya upaya
mewujudkan mimpi jadi nyata

Kini semua langkah terjebak di batas norma
aku pun akhirnya kehilangan segala daya

#Billymoonistanaku, Sabtupahing, April 16-2022 = 09.19 wib



B E R P U A S A
Karya MS Sang Muham


Sedini ini di pagi buta
kau sudah berlari menahan selera
mengejar magna ayat ayat suci tertera
mengalahkan bisikan sengketa di telinga
menghindari gegoda sekuat tenaga
meraih pahala

Alangkah percuma menyiksa jiwa raga
jika cuma untuk pahala
coba tingkatkan iman di dada
berbagi kasih antar sesama

Gusti Pangeran pasti suka melihat umatnya berpuasa
akan tersenyum bahagia jika kita ikhlas berbagi cinta

#Billymoonistanaku, Sabtupahing, April 16-2022 = 15.40 wib



NOSTALGIA DI KALA SENJA
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Rangkaian memori berjejer sepanjang fatamorgana
hitam putih corak beraneka ragam
bersusun lapis kenangan menjadi nostalgia
tertata dalam nurani terdalam

Menjadikan kenangan di kala usia senja
bak merangkai kisah di setiap sudut cerita

Barangkali begitulah suratan tiap manusia
tertulis sebagai takdir dari Yang Maha Kuasa
terbawa hingga menutup mata

#Belantaraaibukota, Jumatlegi, April 15-2022 = 21.42 wib



MENUNGGU KEPASTIAN
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham

Hingga datang mentari pagi
menunggu kepastian di elegi pagi

Menanti jawab tak mudah di tuturkan
cerita kehidupan penuh simphoni
terkadang tak sesuai harapan
membuat nurani mati hati

Seringkali pupus hingga senja menyita usia
tapi percayalah tak ada upaya yang sia sia

#Belantaraibukota, Jumatlegi, April 15-2022 = 21.02 wib



PEREMPUAN SUNYI
Karya MS Sang Muham

( Untukmu sahabatku NH di Banjarmasin )

Ketika kabut kehidupan perlahan sirna
masih terlihat bulir bulir mendung di netra
meski tatapanmu tajam serupa puisi pujangga
tapi bayang bayang kelam tetap menjelma
terus saja membuntuti raga
perempuan sunyi di awal senja

Betapa dalam nurani tertikam kepahitan
hingga jiwa raga tak kuasa bertahan
terkadang terlintas rasa begitu tertekan
simphoni hidup yang memprihatinkan

Bangunlah perempuan sunyi benahi diri
untuk apa di tangisi hidup cuma sekali

#Billymoonistanaku, Jumatlegi, April 15-2022 = 20.40 wib



BEKAL PERJALANAN DI KEABADIAN
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Tetaplah mengukir senja
di kala gegoda rohani merasuki jiwa
bahkan saat rona senja perlahan menutup rasa
bertahan sembari membenahi irama hati
agar tak lena diri
kehilangan harkat pribadi
Irama senja berbeda seturut melodi usia
simphoni kehidupan penuh syakwasangka
biarlah berlalu memenuhi kodrat dunia
semoga harum sejati tetap mewarnai asa

Begitulah layaknya hidup dalam rangkaian kehidupan
mengukir prasasti sebagai bekal perjalanan di keabadian

#Belantaraibukota, Jumatlegi, April 15-2022 = 20.20 wib



KU CARI
Karya MS Sang Muham

Ku cari hingga ke lubuk hati
Tak kutemui jawab yang pasti

#Billymoonistanaku, Jumatlegi, 15/04/2022



SELARASKAN FAKTA DAN KATA
Karya MS Sang Muham


Lama ku menanti cerita usang kita
setelah kau berkelit di balik cerita
penuh keraguan ku menunggu
sepotong surat atau cerita lugu
tapi penantianku hambar serupa sia sia
tak ada kabar berita

Lalu tiba tiba kau menjelma dari sepi panjang
meneracaukan kata terkesan sandiwara siang
ku tertegun dengan wajah penuh tanda tanya
episode apa lagi kan kau bawa

Mari berkata apa adanya
mengakhiri sandiwara selaraskan fakta dan kata

#Billymoonistanaku, Jumatlegi, April 15-2022 = 07.30 wib



PERSAHABATAN DUNIA MAYA
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Sambutlah mentari pagi kuingin genggam jemari
sebagai tanda persahabatan haqiqi
terbebas dari segala kepentingan
tanpa memandang penampilan
menabur benih benih kebersamaan
menggapai mimpi meraih kebahagiaan

Ulurkanlah tanganmu meski cuma di dunia maya
sembari senyum sapa salam penuh canda
singkirkan iri dengki dari lubuk hati
membina persahabatan sejati

Bahagiaku nyata ketika senyummu bahagia
berbagi kasih demi kebersamaan di dunia

#Belantaraibukota, Jumatlegi, April 15-2022 = 05.55 wib



PENCERAHAN SEJATI
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Rengguk lah melodi jiwa
seiring canda dan tawa
agar jiwa bahagia raga terbebas dari lara
meski halang rintang menghadang kehidupan
ikhlaskan seturut suratan
hidup di dunia cuma sekelebatan

Pada akhirnya kita kan kembali ke keabadian hakiki
meninggalkan semua yang kita miliki
menghadap pengadilan abadi
semoga menerima pencerahan sejati

Berserah pasrah tunduk pada kehendak Pangeran Gusti
adalah tindakan bijak dan sungguh manusiawi

#Belantaraibukota, Jumatlegi, April 15-2022 = 05.25 wib



MENGEJAR MIMPI
Karya MS Sang Muham


Percuma berlari mengejar mimpi
dalam tidur yang tak pasti
bukankah semua sudut telah terisi
meskipun sulit membedakan antara fakta dan ilusi
mengombang-ambingkan raga meluruhkan nurani
sudahlah, esok akan terbit mentari pagi
Jika pagi datang membawa ceritanya sendiri
tak usah cemas tetaplah menanti
tak ada batas sabar dalam penantian hakiki
berserahlah pada kehendak Illahi

Jadilah kehendak-Mu Pangeran Gusti
kuatmampukan hamba menjalani

#Billymoonistanaku, Kamiskliwon, April 14-2022 = 21.31 wib




BERSAHAJA
Karya bersama Maks Onesimus Talan dan MS Sang Muham


Dalam lembaran lembaran kertas putih kehidupan
ada teka teki yang di jawab dengan sederhana
merasakan pahit manis hidup jelang sewajarnya
menikmati suka duka dalam hidup di dunia
menabur harum sejati sepanjang perjalanan

Begitu besar cinta kasih tercurah bagi sesama pun alam semesta
terpampang kebesaran jiwa insani cukup bersahaja

Hadir sederhana berlaku biasa biasa saja
mencerminkan kedewasaan rohani manusia mulya
tak perlu menonjolkan diri apalagi tampil beda

Baik buruk penilaian berbeda setiap kepala
jangan mengurangi kadar jiwa untuk bersahaja

#Belantaraibukota, Rabulegi, April 20-2022 = 08.38 wib



BERTANGGUNG JAWAB
Karya MS Sang Muham


Janji adalah hutang sewajibnya di lunasi
Jika tak sanggub jangan berjanji

#Billymoonistanaku, Rabulegi, 20/04/2022 .—



WASPADA
Karya bersama Maks Onesimus Talan dan MS Sang Muham


Perselisihan pasti ada dalam permufakatan
perbedaan pendapat juga kelihatan
tetaplah waspada pada kerikil kecil yang menjatuhkan
andalkan kehendak Allah dalam titah-Nya yang selalu menuntun
demi kebersamaan demi kemanusiaan
menyelaraskan kehidupan

Kita memang beda dalam kebhinekaan
rantai khatulistiwa menyatukan perbedaan
tetap satu di topang dari berbagai suku ras dan golongan
bersatu meski tidak satu keyakinan

Tetaplah tegak berdiri kokoh mengusung persatuan
waspada dan hati hati tuntunan kehidupan

#Belantaraibukota, Rabulegi, April 20-2022 = 06.06 wib



MENOREHKAN JANJI HATI
Karya MS Sang Muham


Selepas pagi ini aku berbenah
menyiangi nuansa mengurangi gerah
sembari merajut asa sebelum terbelah
menyiapkan hati agar mampu berserah
sesuatu yang hakiki
tetap teguh mengikuti suara hati

Meskipun keyakinan mulai terkikis dari nurani
dengan sisa kemampuan kutorehkan janji
tetap setia hingga ujung usia
mengukuhkan tekad jiwa

Berlindung di keterbukaan yang bersahaja
banyak yang suka tapi juga banyak yang mencela

#Billymoonistranaku, Rabulegi, April 20-2022 = 05.35 wib



HIDUP BERKELANJUTAAN
Karya MS Sang Muham


Aku tak pandai memutar balikan fakta
membumbuinya dengan semacam perasa
hingga menarik atau menimbulkan simpatik
sungguh aku tak tertarik
katakan ya bila benar, tidak jika salah
itu membuat hidupku terhindar dari gelisah

Jalan yang kupilih rumit
selalu di kuntit
bahkan banyak tangan ingin menjepit

Berserah pasrah berpengharapan pada Gusti Pangeran
hanya dengan begitu hidupku berkelanjutan

#Billymoonistanaku, Selasakliwon, April 19-2022 = 07.37 wib



SIMPHONI HATI NURANI
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Sayup sayup kudengar
padahal tiada nada mengelegar
simphoni pun mendayu bisu
iringan rancak tiada merdu
hampa terasa jiwa, nurani membeku

Begitu pahit kenyataan
rangkaian sebuah perjalanan
menuntaskan kasih menyempurnakan penderitaan
alur hidup yang kurasakan

Rinduku pada melodi seperti rindunya padi
merundukkan sepi menghitung hari

#Belantaraibukota, Selasakliwon, April 19-2022 = 07.07 wib



MENGUMBAR NALAR
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Tak seharusnya membalikan fakta
hidup akan damai dengan apa adanya
jangan mengumbar yang tak benar
jika itu semua di luar nalar

Tembus pandang layaknya kaca bening rupa
masing masing insan menafsirkan pandangan mata
tapi setidaknya tampil tanpa topeng di muka

Jangan mempertentangkan hitam - putih
bukankah kita bebas memilih
bagian mana yang cocok untuk selasih

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 21-2022 = 14.41 wib



TETAP TERKENANG
Karya bersama Guci Icha dan MS Sang Muham


Sembari menghapus luka
sepeninggal debu debu asmara
berkarat nurani melantunkan nyanyian sunyi jiwa
tetap membekas di sana
dia selalu ada di hati yang bersahaja

Sudah kucoba melingkari sukma
tapi tak kuasa meronta
lepas dari bayang bayang silam terbilang
bahkan membatu memeluk raga silang menyilang

Timbul tenggelam dalam jiwa yang terbang melayang
menjadi catatan dalam hidup terus terkenang

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 21-2022 = 10.00 wib



CERITA KEHIDUPAN
Karya MS Sang Muham


Menuntun nurani memasuki lingkaran misteri kehidupan
menggendong kuatir berlebihan
membuat langkahku terantuk berkali kali
pada sisi kelam duniawi
menimbulkan lara tiada tara
bahkan menyelinap mengendap di dasar sukma

Tuntutan kehidupan memaksa terus melangkah
meski terseok seok di lilit perih
tapi perjuangan belum usai
garis akhir belum tercapai

Kepada-Mu Gusti Pangeran kumohonkan kekuatan
agar paripurna kuselesaikan cerita kehidupan

#Billymoonistanaku, Jumatpon, April 22-2022 = 05.25 wib

MS SANG MUHAM



Tidak ada komentar:

Posting Komentar