UNTUK MENCARI PUISI-PUISIMU CUKUP KETIK NAMAMU DI KOLOM "SEARCH" LALU "ENTER" MAKA SELURUH PUISIMU AKAN TAMPIL DI SINI

Kamis, 19 Maret 2009

DIPERSIMPANGAN JALAN


aku lahir dari rahim seorang wanita
dosalah jika aku menghianati mereka
mereka sekaum dengan ibuku
yang melahirkanku

salahkah aku
jika menjalankan kodratku sebagai hamba
bergentayangan dibelantara
meniti mega - mega keangkasa liar

membuka pintu langit didua puluh empat jendela malam

aku tak mau dituding durhaka

lepaskan aku dari ikatan durjana
kita memang berada didua sisi jalan
tanpa titian yang nyata

hai............malaikatku

jagalah aku meretas nafsu - nafsu birahiku
di atas kanvas takdirku
yang selalu menyulut api merah mewarnai mukaku
embun sejuk yang kau teteaskan dihatiku
muncratlah keseluruh tubuhku

agar kesejukan jiwa yang kudapatkan

mampu menyirami ladang iman
yang ingin kusemai untuk kutanam
dikampung akhir diakhir zaman



AHMED EL HASBY
Renungan
Ruang Pekerja Seni
By :AHMED EL HASBY
E-mail : med4rt@yahoo.co.id
http://ruangpekerjaseni.blogspot.com



KATA
yang paling indah di bibir umat manusia adalah kata " ibu " dan panggilan paling indah adalah " ibuku ". ini adalah kata penuh harapan dan cinta, kata manis dan baik yang keluar dari kedalaman hati.
( Khahlil Gibran )


HIDUP
tanpa cinta seperti tumbuhan yang tak berbunga dan tak berbuah.
( Khahlil Gibran )




Tidak ada komentar:

Posting Komentar