Minggu, 02 Oktober 2011
NUSABANIAH
Kami adalah kaum hawa
Kami bukanlah kaum yang lemah karena sifat kami
Kami bukanlah kaum yang manja karena karakter kami
Kami bukanlah kaum yang cengeng karena kelemahan kami.
Kami adalah panutan bagi sang penerus
Kami adalah penuntun bagi sang musyafir
Kami adalah penawar bagi ular yang beracun
Kami adalah ibu bagi calon para khilafah
Suara kami lantang saat mengucap kebenaran
Suara kami tegas saat mengemban amanat
Pandangan kami tertunduk bila itu merusak
Pandangan kami terpuruk bila itu menusuk
Kami adalah Bidadari yang mampu menghiasi dunia
Kami adalah Bidadari yang telah di tunggu di telaga Hud
Kami adalah Nusabaniah...
Kami berjuang tuk membela yang benar
Kami berjuang tuk membela amanat
Kami hadir tuk tegakkan yang bengkok
Yaa Rasulullah.....
Jadikanlah kami seperti Nusbaniah
Rela melindungi khalifahnya yang benar
Yang kedatangannya engkau tunggu di telaga Hud.
BY : SHOFIA AISYAH HUSNA
Indramayu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar