UNTUK MENCARI PUISI-PUISIMU CUKUP KETIK NAMAMU DI KOLOM "SEARCH" LALU "ENTER" MAKA SELURUH PUISIMU AKAN TAMPIL DI SINI

Rabu, 08 April 2020

Kumpulan Puisi MS Sang Muham - KEMBALI KE JATI DIRI



K E K A S I H K U
Karya MS Sang Muham


Kekasih
betapa aku merasa jauh sekali dengan-Mu
padahal kita begitu dekat tak terpisah
ragaku lelah nafasku payah renta sekujur tubuhku
di bebani sampah menempel hidup jadi susah

Kekasih seringkali aku menangis tanpa air mata
duka telah membekukan hati luka
dalam lelahku di permainkan dunia

Kekasih tak ingin aku meratap meski perih
semua terjadi sebab jalan yang ku pilih

Kekasihku Gusti Pangeran nan Maha Kasih
ulurkanlah kasih-MU menuntun jalanku meski tertatih

#Billymoonistanaku, Rabuwage, April 08-2020 = 09:09 wib



BUKAN JALANKU
Karya MS Sang Muham


Bagaimana aku harus berkata
agar rasa mampu menggapai asa
sementara kau jauh mengurung jiwa
melampaui kemampuan yang kumiliki
sungguh aku tertinggal sendiri

Apa pun yang ku lakukan rasanya sia sia
sebab jauh hari kau telah membendung raga
menganggab seluruh upayaku cuma sandiwara
Ijinkan aku kembali membenahi diri
barangkali jalan ini tak bisa ku lalui

#Billymoonistanaku, Rabuwage, April 08-2020 = 08:38 wib



JADILAH PELITA
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham

Apa yang patut kita banggakan
jika semua itu hanya titipan
buat apa kita berbangga
jika sejatinya kita ini bukanlah siapa siapa

Dari semua yang ada hanyalah sia sia
tak satu pun kita bawa ke dalam hidup selanjutnya
konon amal perbuatan melekat dalam jiwa

Timbangan sesungguhnya di alam keabadian
seberapa berguna hidupmu dalam kehidupan

Jangan sia siakan hidup yang cuma sementara
jadilah pelita menerangi jalan bagi sesama

#Belantaraibukota, Rabuwage, April 08-2020 = 08:08 wib



TERSERAH SANG DALANG
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Sejatinya kita hanya menjalankan
semua yang terjadi sudah di gariskan
manusia memerankan tak ubah wayang
sedangkan Sang Dalang

Dia yang mengendalikan cerita dan langkah kedepan
Masihkah jumawa merasa bisa segala sesuatnya
tak setitik kata pun di tambah kurangkan dari semula
semua terjadi atas ijin dari Yang Maha Kuasa

Berdoa dan berusaha adalah ikhtiar manusia
setelah maksimal selebihnya terserah Dia

#Belantaraibukota, Selasapon, April 07-2020 = 19:51 wib



GUNAKAN AKAL SEHAT
Karya MS Sang Muham


Tidak mudik lebaran tantangan atau bahkan hambatan
Corona atau akal sehat yang menentukan

#Puisiduabaris, 040720



KEMBALI KE JATI DIRI
Karya MS Sang Muham


Sabdo Palon berkata :
......bila ada yang tidak mau memakai,
akan saya hancurkan.
menjadi makanan jin setan dan lain-lainnya.


Belum legalah hati saya bila belum saya hancur leburkan
saya akan membuat tanda akan datangnya kata-kata saya ini
bila kelak Gunung Merapi meletus dan memuntahkan laharnya

Sabda itu telah nyata
sekarang saatnya kembali ke budhi luhur sejatinya
siapa tidak suka jadi makanan jin setan neraka

Satu persatu tanda sudah di nyatakan
jangan lengah jangan di acuhkan
waspada dan hati hati selamat sampai tujuan

Berbudhi luhur mengerti harum sejati
koreksi diri kembali ke jati diri

#Billymoonistanaku, Selasapon, April 07-2020 = 09:09 wib



PAGEBLUK CORONA
Karya MS Sang Muham


Corona membelenggu kita
dalam senyap berguguran bunga bangsa
sesiapa korban sesungguhnya telah nyata
meski tak di rilis tapi pasti terlukis
di dalam buku kehidupan sudah tertulis

Mematuhi aturan sejalan kata tidak semaunya
corona menegaskan bagaimana seharusnya kita
bergaul dengan sesama menghargai alam sejatinya

Ikhtiarlah sebagai manusia
berbudi luhur apa pun agamanya
Siapa lalai pasti berakhir celaka
jadi santapan pagebluk tak kasat mata

#Billymoonistanaku, Selasapon, April 07-2020 = 08:08 wib



TAK PERNAH LAPUK KENANGAN
Karya MS Sang Muham


Melepaskan kau pergi meninggalkan kesan
tercerabut pohon di terjang badai
lambat laun daun berguguran
kering dan luruh ke bumi
meninggalkan tonggak tak terlupakan

Senja perlahan lahan datang bawa kenangan
begitu nyata tak pernah lapuk catatan
membentuk remang kabut di netra menyakitkan

Mungkin inilah bunga bunga kehidupan
melengkapi hidup di dunia yang akan di tinggalkan

#Billymoonistanaku, Seninpahing, April 06-2020 = 17:07 wib



ZAMAN PENCERAHAN
Karya MS Sang Muham


Mencermati catatan hatiku bertanya
seberapa dalam makna cerita
hingga harus mengulang berita
tentang garam dalam kehidupan
cari dan temukan

Begitu langka kah sesungguhnya kenyataan
sehingga kita harus menyimpan untuk persiapan
perubahan zaman yang tak tergambarkan

Semoga saja kepahitan segera tersingkirkan
berganti zaman yang tercerahkan

#Billymoonistanaku, Seninpahing, April 06-2020 = 09:29 wib



SEBELUM MALAM
Karya MS Sang Muham


Jika hadirku hanya silluit hitam selintas malam
Baiklah aku berkemas sebelum malam

#Puisiduabaris, 04062020.--



CARILAH GARAM
Karya MS Sang Muham


Carilah garam selagi bisa
memberi rasa pada lidah manusia
percuma jika tak ada dia
rasanya hambar semua
tertulis di kitab suci untuk menggarami dunia

Pesan berkumandang dari gunung Keramat
cari dan dapatkan sebelum terlambat
hal sepele tapi begitu akurat

Terima kasih sepuh suci di alamnya
semoga anak cucu mentaatinya

#Billymoonistanaku, Seninpahing, April 06-2020 = 08:28 wib



KITA SAMA
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang muham


Kita boleh memandang
namun selalu jaga ucapan
jangan umpat sewenang
karena sejatinya kita sama

Dihadapan yang Maha Esa
sebagai hamba
semua sama

Kau berdiri disana aku berdiri disini
mari jaga keseimbangan agar tetap abadi

Andai harus berseberangan
tetap akur demi mencapai tujuan

#Belantaraibukota, Seninpahing, April 06-2020 = 07:27 wib



KEJUJURAN KUNCI KEYAKINAN
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Tak semudah membalikkan telapak tangan
apa yang kita ucap ada pertangung jawaban
tak mudah mencari kepercayaan
kejujuran kunci keyakinan

Tak mudah tapi juga tak sesulit yang kau katakan
selaraskan ucapan dengan perbuatan
kepercayaan terbangun dari kejujuran

Keyakinan ada dalam rohani
serahkan pada Illahi

#Belantaraibukota, Minggulegi, April 05-2020 = 11:11 wib



CUMA TUHAN YANG SEMPURNA
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Saling koreksi
pelihara dalam hati
jangan pula mengingkari hakiki
dengan saling mengunci

Memberi dari keterbatasan
ikhlas melepaskan
hati seluas samudra memaafkan

Menerima apa adanya
tidak menuntut perfect semata
cuma Tuhan yang sempurna

#Belantaraibukota, Minggulegi, April 05-2020 = 11:00 wib



JANGAN MEMUSUHI MEREKA
Karya MS Sang Muham


Kau keliru jika merasa aku tergoda
mencantumkan artis dunia maya sebagai data
lalu menggoda dengan meminta nomer wa
sasaranmu om om berjiwa muda
berpura pura dengan seribu cara tipu daya
hati hati kau masuk perangkap kuda

Jika aku mau gampang bagiku melacakmu
menggiringmu hingga terjebak identitas palsu
tapi untuk apa kau cuma mencari receh saku
tak mengerti tindakanmu berujung hukum tak bisa berlalu

Hati hati sahabat berjiwa sosial di dunia maya
terlalu banyak kilauan sebagai gegoda
memancingmu hingga terkulai angkara murka
jangan memusuhi ia tak tau apa yang di perbuatnya

Manusia seperti mereka di perlukan dunia
mengutil dari kita supaya kita dapat pahala
demi keseimbangan maafkanlah mereka
supaya keseimbangan hidup genap di dunia

#Billymoonistanaku, Minggulegi, April 05-2020 = 09:30 wib



TERJADI SETURUT KODRAT
Karya MS Sang Muham


Menurut waskita ukuran waktu
bahwa perjalanan ini telah berada di siku
sudah siap segala sesuatu
menunggu aba aba dari paduka
waktu yang tepat untuk berkarya

Persoalanya adalah menyamakan persepsi
waktu dunia tak selaras dengan waktu para suci
nafsu angkara menggoda kita hingga terkontaminasi
para suci menyelaraskan budi dengan kehendak Illahi

Tetapi sesungguhnya semua tentang kapan saat tepat
meletakkan dasar yang kuat berjalan mulus menuju hakikat

Tak ada pilihan lain kecuali berserah dan hormat
para suci pasti sudah berbuat sesuai kodrat

#Billymoonistanaku, Minggulegi, April 05-2020 = 08:28 wib



MENUNGGU UNDANGAN
Karya MS Sang Muham


Aku menunggu undangan si lidah api
membuka lahan baru di lebak Cawene
tanpa bekal tanpa persiapan sama sekali
atau sepuh yang menyiapkan bubuk rampe
siap tak siap tapi di belakangku pundi pundi

Dalam diam sesungguhnya menyatu dengan sukma
persiapan ini sebenarnya sudah purna
ilmu dan sumber daya manusia sudah tersedia
pelengkap semestinya ada tinggal pundi harta

Besok atau lusa atau kapan saja waktunya
aku sudah siap tinggal menunggu aba aba

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, April 04-2020 =18:48 wib



TAK ADA KATA MUNDUR
Karya MS Sang Muham


Aku sematkan sebaris doa
di antara bimbang dan tebalnya keraguan
berharap ada pencerahan terbaca
meski samar semoga melahirkan kebenaran
agar tak ragu menjalankan amanah nusantara

Aku tak pernah mundur menghadapi tantangan
sudah ku tutup pintu hati berserah berpengharapan
sejahtera anak cucu bersamaku atau takdir menentukan

Bagiku tak ada kata mundur maju terus
hingga nafasku terputus

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, April 04-2020 = 18:08 wib



SEBABAK SANDIWARA
Karya bersama Nada dan MS Sang Muham


Bernostalgia dengan melepas tawa
bendung air mata dengan ria
meski cuma sebabak sandiwara
siapa yang mampu menerka

Ada hukum keseimbangan
jika ada yang salah pasti ada pula kebenaran
bijaklah menempatkan penilaian

Mari bermain di lingkar kepatutan
agar di terima dalam kehidupan

#Belantaraibukota, Sabtukliwon, April 04-2020 = 17:17 wib



CERMAT MENELITI
Karya MS Sang Muham


Situasi begini bikin hanyut naluri
tak mengerti apa yang mau di kerjakan
rasanya beku tergadai di berbagai narasi
bikin ini salah bikin itu keliru lalu terabaikan
mari meneliti laporan pandangan mata sepuh suci
jauh melampaui ' time travel' bikinan paman Sam

Di katakan ramalan karena memprediksi kejadian mendatang
ketahuilah ketika itu mereka maju ke tahun kita sekarang
laporan harian di tulis dalam keterangan tembus pandang

Jangan meremehkan sepuh dan memuja pengetahuan
ketika logika tak sampai kita golongkan kesirikan
jika rumusnya di paparkan niscaya kita tersadarkan

Cermatlah meneliti yang tak kelihatan
yang ghoib jauh lebih banyak dari kenyataan

#Billymoonistanaku, Sabtukliwon, April 04-2020 = 14:54 wib



ARTI SEBUAH KENANGAN
Karya MS Sang Muham


Apalah arti sebuah kenangan
runut dalam catatan
tertinggal dalam ingatan
bahkan tercecer di pustaka jiwa
jadi prasasti dalam kehidupan di dunia

Kenangan akan jadi nostalgia jika rapi di tata
tersusun di pustaka jiwa jika suatu saat di buka
tersenyum tertawa atau menangis mengingatnya

Kenangan tetap kenangan terselubung atau terbuka
melengkapi memori rahasia di balik rahasia

#Billymoonistanaku, Jumatwage, April 03-2020 = 20:10 wib



LAPORAN PANDANGAN MATA
Karya MS Sang Muham

Ramalan itu tepat
terjadi seperti yang tercatat
Sesungguhnya bukan ramalan yang di sajikan
sepuh pini sepuh waskita dia datang ke tempat kejadian
mencatatnya dengan bijak lewat sanefo dan perumpamaan

Musasar Jayabaya Ugah Siliwangi adalah laporan harian
Pantun Bogor Serat Centhini Darmogandul adalah turunan
semuanya adalah laporan pandangan mata di samarkan

Bencana ini memang harus terjadi
tak bisa di elakkan lagi
sudah kehendak Illahi
pencipta pemilik jagad raya ini
segalanya bergiliran kini

Beruntunglah orang yang bisa antisipasi dan punya
tetapi lebih beruntung lagi yang hati hati dan waspada

#Billymoonistanaku, Jumatwage, April 03-2020 = 08:38 wib



TEMUKAN KUNCI DI RELUNG PALING HAKIKI
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Semua sudah tersaji
namun masih belum terberkati
adakah ada yang salah semua ini
hingga semua seakan tiada arti

Putihkan hati bersihkan sanubari
mari bertanya pribadi lepas pribadi
temukan kunci di relung paling hakiki

Tak usah mencari kesana kemari
jawabnya ada di dalam hati

#Belantaraibukota, Jumatwage, April 03-2020 = 08:08 wib



PERTIMBANGAN DEMI KESELARASAN
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Kupernah usung berita
namun yang ada sumbang suara
berita tak serupa wacana
hanya mengundang seribu tanya

Tak mudah mengabarkan berita
niat baik saja tak cukup rupanya
selalu saja berita jadi pedang bermata dua
Sesungguhnya niat mesti di kejawantahkan
harus di faktakan tak bisa kita minta pengertian
demi keseimbangan harus ada penolakan dan penerimaan

Pertimbangan itu perlu demi keselarasan
jangan sampai menghilangkan kebersamaan

#Belantaraibukota, Jumatwage, April 03-2020 = 07:47 wib



HATI HATI DAN WASPADA
Karya MS Sang Muham


Apa hendak di kata
jika hidangan terbuang percuma
apalagi glagat sama sekali tak memihak
pemerintah angkat bicara semua takut ada pagebluk
kocar kacir kebingungan seperti tahanan dalam bilik

Banyak orang pinter keblinger lalu mengejek
bicara suka suka seakan paling ngerti paling apik
awas jangan jangan ada udang di balik rempeyek

Para punggawa cari muka menyodorkan rencana
raja berdirinya goyah di mana mana penuh syakwasangka
rakyat bingung mau ikut yang mana

Beruntunglah yang punya segalanya
tapi lebih beruntung yang hati hati dan waspada

#Billymoonistanaku, Jumatwage, April 03-2020 = 06:36 wib



DI MUKA PERSIDANGAN
Karya MS Sang Muham


Bila waktunya tiba
seluruh bawaan pulang ke asal mula
kembali seperti sediakala
lalu mulailah di panggil satu persatu
menurut saat yang tepat ketika itu

Lalu apa yang di pertanggung jawabkan
siapa yang di adili di muka persidangan
adakah pembela atau kita sebatang kara

Satu persatu organ tubuh bicara fakta
semua menyatakan apa yang di perbuatnya
lalu di timbang benar benar merata

Masih sanggubkah melangkah dengan semena mena
jika mengingat tak ada yang bisa di bawa

#billymoonistanaku, Kamispon, April 02-2020 = 21:00 wib



MENGHITUNG PRADUGA
Karya MS Sang Muham


Ku teliti satu persatu wajah
netra terpaku pada seraut roman kaku
dan berhenti pada setiap hitungan ke tujuh
tak berani ku teruskan bilangan itu
sebab tiba tiba mewujud seberkas cahaya putih
mengantarkan rasa membuatku ragu

Dalam takjub yang masih tersisa di tubuh
ku mulai menapaki hari yang tinggal separuh
ku cari jawaban sebelum azan subuh

Waktu mengajakku bermain teka teki
menyembunyikan persoalan pribadi
agar sempurna tragedi hidup ini

Hati hati mengeja kata menghitung praduga
jangan sampai terjebak di sana

#Billymoonistanaku, Kamispon, April 02-2020 = 19:19 wib



ATAS NAMA JIWA
Karya MS Sang Muham


Entah bagaimana aku harus berkata
tentang semerbak aroma dupa mengudara
sementara kemenyan terus saja mengangkasa
memenuhi permintaan sang pertapa
agar mantera di terima

Sudah dua kali doa di eja
masih belum juga kabul yang di minta
adakah mantera yang terlewat begitu saja

Apa gerangan yang belum sempurna
sesajen dan bunga tujuh rupa tersedia
syarat lain semuanya sudah ada

Tiap kata berbeda arti sesungguhnya
jangan kau telan mentah mentah begitu rupa

#Billymoonistanaku, Kamispon, April 02-2020 = 15:55 wib



MENGAPA HARUS TERJADI
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham


Mengapa semua ini harus terjadi
sedangkan kita tiada mengerti
sampai kapan semua ini menghakimi
dan ber akhir seperti dulu lagi

Rasa kian resah
hati kian gundah
yang ada hanya berpasrah
menghadapi situasi bermasalah

Semua tanya pasti ada jawabnya
tergantung seberapa besar gelombang waskita
seberapa tajam jiwa mencari sela

Tanyalah pada dirimu pribadi
mengapa semua ini terjadi

#Belanataraibukota, Kamispon, April 02-2020 = 08:58 wib



SUDAH TIBA WAKTUNYA
Karya MS Sang Muham


Sudah tiba waktunya
yang pinjam mengembalikan
yang berhutang membayar tagihan
hutang nyawa bayar nyawa
anak gembala turun di tanah Jawa

Anak gembala pemegang Trisula weda
asuhannya anak seberang orang Sumatra
tapi orang tidak mau percaya

Orang seberang penyembah rekso daplang
jalan hidup tersia sia bahkan di hinakan orang
perwira ksatria sudah purna hidupnya terbuang

Kapan saatnya
semua tanda tanda sudah mengarah ke sana

#Billymoonistanaku, Kamispon, April 02-2020 = 08:28 wib



TERLUPAKAN
Karya MS Sang Muham


Aku lari tergopoh gopoh menghindari corona
Sampai lupa di kanan kiriku orang orang tercinta

#Puisiduabaris, 04012020.--



NUSANTARA INDAH KEMBALI
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Hari hariku tak lagi pakai nurani
menjalani hidup tak pakai hati
jiwa berontak tapi bibir terkunci

Bentukmu super mini
mampu memporakporandakan persaudaraan kami
pergi, pergi tinggalkan negeri kami
kami masih ingin hidup seribu tahun lagi

Mari bermunajat supaya semua diakhiri
melepaskan ego merangkul nurani pribadi lepas pribadi
menerima dengan ikhlas apa pun terjadi

Tetaplah setia percaya pada Kuasa Illahi
niscaya petaka pergi nusantara indah kembali

#Belantaraibukota, Rabupahing, April 01-2020 = 08:48 wib



SEMOGA KODRAT SEJALAN DOA
Karya bersama Nur Cahaya dan MS Sang Muham


Bagaimana tidak ketakutan
wabah merebak entah siapa di persalahkan
kepergian satu per satu tanpa di duga
hanya tinggal nama
rasa jenuh tapi apa hendak di kata

Segalanya terjadi tiba-tiba
mau tak mau harus menerima
Marilah kita kuat untuk bersama
melawannya kuat kan iman dan taqwa
mendekatkan diri kepada Sang Pencipta

Kita mesti ikhlas menerima apa pun keputusan-Nya
menjalani kodrat semoga sejalan dengan doa

#Belantaraibukota, Rabupahing, April 01-2020 = 07:57 wib



MENGAPA SEMUA TERJADI
Karya MS Sang Muham


Ada tertulis
di gigit semut mati
pagi sakit sorenya mati
semua ini harus terjadi tak bisa di pungkiri
pagebluk atau suratan takdir bergiliran berbaris

Semua orang takut karena penyakit
perempuan hamil oleh penyakit
segala sesuatu habis oleh penyakit

Semakin tak ku pahami arti peristiwa ini
tanpa petunjuk terbiarkan seorang diri
mengapa semua ini harus terjadi

Lelah berharap kini mati hati
berjalan di tebing tak ku lihat kanan kiri

#Billymoonistanaku, Rabupahing, April 01-2020 = 06:36 wib



SEORANG DIRI
Karya MS Sang Muham


Meneliti tanda tanda zaman rasanya muskil
berlapis peristiwa melahirkan isyarat ganjil
kejadian nyata atau sanefo jadi buram
lalu semua menghilang di telan kelam
sepuh pini sepuh seperti tenggelam

Perlahan ku coba terjemahkan kenyataan
berkali kali ku tembangkan panggilan
aku merasa serupa di tinggalkan

Benarkah penilaianku atau karena gamang sendiri
pahit kenyataan lebih pahit rasanya kini
merambah sunyi seorang diri

Bertanya sendiri dan ku jawab sendiri
hari hari berlalu mengkristalkan perih di hati

#Billymoonistanaku, Rabupahing, April 01-2020 = 06:06 wib



KARANTINA WILAYAH
Karya MS Sang Muham


Terlalu banyak orang pinter keblinger
Karantina wilayah di terjemahkan sliwar sliwer

#Puisiduabaris, 03312020.--



MEMAHAMI JALAN DIRI
Karya MS Sang Muham

Inti dari segalanya adalah asa
mengapa kita sebaiknya menimbang rasa
memilah satu sisi dari sisi lain tak serupa
mencocok padukannya dengan kehidupan nyata
agar seimbang rasa asa dalam raga

Ikhlas menerima kekalahan di anggab suatu cacat cela
apalagi meyakini pengharapan tak berujung dan kadaluarsa
tapi itulah kebulatan tekad yang sempurna

Menyamakan persepsi sungguh melampaui logika
menerima apa adanya tanpa prasangka
sungguh memerlukan pengorbanan jiwa raga

Memahami jalan diri akar segala rasa
demi mencapai harum sejati di dunia

#Billymoonistanaku, Selasalegi, Maret 31-2020 = 08:08 wib



PAHIT MANIS KEHIDUPAN KITA YANG RASA
Karya bersama Chania R. Santoso dan MS Sang Muham


Beruntungnya saya yang kata mereka individualisme
hal seperti ini tak begitu membuatku merana
pasalnya sudah biasa

Tak peduli dengan tetangga
tak peduli dengan kiri kanan yang ada
menyapa ala kadarnya

Apapun kita lakukan pasti ada alfa
memuaskan semua pihak bukan urusan kita
percuma bahkan buang energi saja
tetaplah berbuat baik kepada sesama
kicauan tetangga adalah pemberi rasa

Pahit manis kehidupan ada di tangan kita
jangan egois tetaplah waspada

#Belantaraibukota, Selasalegi, Maret 31-2020 = 06:26 wib



CORONA MELEBIHI TSUNAMI
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Kulewati jalan ini
jalan yang biasa membangunkan emosi
tapi hari ini dia diam tak jadi idola lagi

Corona melebihi tsunami
meluluh lantahkan pikiran anak bumi
membenamkan nurani

Semua kini mati hati
tak satu pun berani angkat topi
kerjaan mati pendapatan mati silaruhim mati
nusantara mati dunia mati nafas hidup sekali sekali
siapa waspada dan hati hati akan menemui harum sejati

Beruntunglah yang berjaga setiap hari
lebih beruntung yang waspada dan hati hati

#Belantaraibukota, Senikliwon, Maret 29-2020 = 14:24 wib



TERUSLAH BERIMAJINASI
Karya bersama Nanik Sunarni dan MS Sang Muham


Teruslah berimajinasi
untuk wujudkan sebuah mimpi
mimpi sehat melatih jantung hati
selalu lapang dada menjalani hidup ini
tubuh kuat jiwa sehat semoga hakiki

Hari ke hari menjalin temali jiwa
merampungkan niat tercecer dalam raga
paripurna kehidupan di keseharian apa adanya

Sesuaikan kemampuan dengan kenyataan
tak perlu cemas apalagi kuatir berlebihan
kerjakan yang di doakan selebihnya terserah Tuhan

Mari mengerjakan apa yang bisa di lakukan
kesampingkan segala ketakutan dalam pikiran

#Belantaraibukota, Senikliwon, Maret 29-2020 = 09:19 wib



K H U A T I R
Karya MS Sang Muham


Rasa ku selipkan tersembunyi di balik mega mega
Ketika sepi melanda khawatir menjalar di ruang asa

#Puisiduabaris, 03292020.--



MEMINANG MIMPI
Karya MS Sang Muham


Meminang mimpi
menjadi prasasti dalam hidup ini
memerlukan rayuan panjang dan sakti
sementara kehidupan terus menebar janji
siapa cermat siapa waspada di pula yang nastiti

Menjalin benang merah satu kenyataan dengan mimpi
serupa menganyam sinar mentari pagi
tak cukup keyakinan tapi di imani

Dalam keseharian ini sulit sekali
bertabur mimpi di sepanjang garis kehidupan ini
pasti ada yang nyata dan masih banyak yang tersembunyi

Berdoa dan mengerjakan apa yang di doakan itu pasti
berserah berpengharapan pada Illahi apapun terjadi

#Billymoonistanaku, Seninkliwon, Maret 29-2020 = 08:08 wib



CORONA OH CORONA
Karya MS Sang Muham


Aku bersembunyi di balik mimpi
Disitu Corona sudah menanti

#Puisiduabaris, 03292020.--



MENJARING PAGI
Karya MS Sang Muham


Menjaring pagi
di sepinya udara di lorong nurani
hampir tak seorangpun menyapa mentari
semua orang terlelap atau ngeri
corona benar benar menguasai

Jalanan lengang seperti kota mati
sungguh menakutkan seperti jaman revolusi
tak ada kegiatan semua mati suri

Mentari masih setia menerangi pagi
mengabarkan Janji Illahi tetap menyayangi
badai pasti berlalu setelah ini

Percaya harapan dan setia menjalani
seturut rencana Pangeran Gusti

#Billymoonistanaku, Seninkliwon, Maret 30-2020 = 06:16 wib



TERDAMPAR DI PEDALAMAN
Karya bersama Putri dan MS Sang Muham


Aku yang terdampar di pedalaman
berbisik pada alam tentang bimbang
bermain di bawah derunya angin juga hujan
jeritan tak bersuara tanpa perhitungan
di balik bukit aku masih mendengar nyanyi enggang
tanda kehidupan

Pada mentari aku berpesan
teruslah bersinar tak berkesudahan
pastikan kami baik baik saja dalam penantian

Terus dan terus ingin melihat cahayamu
esok dan esok lagi kita bertemu
jangan bosan menyapa hatiku

Biarlah semua berjalan seturut alur cerita
Gusti Pangeran mengatur takdir kita

#Belantaraibukota, Mingguwage, Maret 29-2020 = 16:36 wib



YANG TERJADI BIARLAH TERJADI
Karya MS Sang Muham


Kemana ku harus mencarimu
dalam temaram senja yang menukik ke beku
mentari sudah lama bersembunyi
tak hendak mengganggu kesepakatan nurani
yang terjadi biarlah terjadi

Lelah diri menggantung sepi
tinggalkan batas batas tak terperi
menggantung sunyi yang terisolasi

Kau sebut apa keadaanku sekarang terserahlah
tapi aku tetap berharap dan tak akan menyerah
lebih baik punah ketimbang menyerah

Berserah percaya dan berpengharapan
satu satunya jalan kebenaran

#Billymoonistanaku, Mingguwage, Maret 29-2020 = 11:01 wib



SETIAP NAFIRI AKAN DI JAWAB
Karya MS Sang Muham

( Catatan kecil untukmu gadis hujan P di Borneo )

Untukmu gadis hujan
meskipun sayup sayup tak terdengar rayuan
bahkan hampir tak terbaca kepastian
tapi tetaplah berharap
sebab alam pasti menjawab

Aku ikut prihatin pada kenyataan
entah apapun terjadi di silam tercatatkan
mestinya telah terjawab semua permintaan

Tabahkan hatimu gadis hujan
setiap nafiri akan di jawab sesuai urutan
tak mungkin Dia lalai dalam hitungan

Langkah rezeki pertemuan dan maut sudah tersuratkan
tinggal di jalani seturut permintaan dalam kenyataan

#Billymoonistanaku, Mingguwage, Maret 29-2020 = 09:29 wib



NOSTALGIA BIRU
Karya MS Sang Muham


Daun cemara luruh ke bumi
pasir putih meratap sedih di belenggu sunyi
anak nelayan berjalan gontai
menyusuri pantai panjang sepi
semua tumpah disini

Nostalgia biru ketika di sana
merambat perlahan membekukan awan di netra
bulir bulir air mata menetes jua akhirnya

Akh, semua tinggal segurat cerita klasik
berlalu tapi kadangkala tetap mengusik
biarlah jadi kenangan prasasti yang antik

Perjalanan hidup anak manusia
pasrah berserah mengikuti takdir Yang Maha Kuasa

#Billymoonistanaku, Mingguwage, Maret 29-2020 = 07:17 wib



TETAP SETIA
Karya MS Sang Muham


Mungkinkah mengganti warna
jika perjalanan sudah begitu purna
bahkan hampir mencapai batas maksimal manusia
renungan itu senantiasa mengunjungi sukma
ah...begini rupanya perjalanan kehidupan di dunia

Ada pepatah tak ada kata terlambat untuk berusaha
tapi pertimbangan untung rugi di sesuaikan dengan usia
bukankah lebih baik memperbaiki yang ada

Gusti Pangeran tak pernah membatasi usaha
hingga ajal menjemput di ujung usia
berusaha wajib hukumnya mengerjakan doa

Keputusan final ada di tangan Yang Maha Kuasa
bagian manusia mengerjakannya sekuat tenaga

#Billymoonistanaku, Sabtupon, Maret 28-2020 = 08:18 wib



TETAPLAH MEMAAFKAN
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Tetaplah memaafkan
meski langkah akan jadi kaku
menjatuhkan hukuman cuma memuaskan nafsu
bagi orang yang telah melumpuhkan kepekaan
tak kan mengembalikan segala sesuatu

Tetaplah memaafkan
meski kesalahan terlanjur mapan
sebab maaf lebih berat dari hukuman

Memaafkan serupa melepaskan genggaman
meletakkan beban di atas pengorbanan
membebaskan diri dari kutukan

Ketulusan keikhlasan melampaui segala akal
setia dan sabar kunci mencapai tawakal

#Belantaraibukota, Sabtupon, Maret 28-2020 = 07:57 wib



TONGGAK NOSTALGIA
Karya MS Sang Muham


Menjemput senja yang terbengkalai di pojok sukma
Tampak prasasti telah menjadi tonggak nostalgia

#Puisiduabaris, 03272020.--



BANGKIT DARI KETERPURUKAN
Karya MS Sang Muham


Bangkit dari keterpurukan
tak semudah merangkai perbendaharaan
memerlukan perjuangan
jatuh bangun patah hati jadi makanan
memperjuangkan apa yang kita doakan

Apalagi kini senja telah tiba
temaram jalan setapak penuh celaka
tersengal sengal nafas di tanggung raga

Tak ada kata menyerah dalam sukma
hingga penghujung perjuangan tak kenal putus asa
tetap bertekun seturut sumpah setia

Langkah rezeki pertemuan dan maut
seturut takdir manusia tersurat

#Billymoonistanaku, Jumatpahing, Maret 27-2020 = 06:00 wib



AKU MEMAAFKANMU
Karya MS Sang Muham


Aku sudah memaafkanmu
melupakan yang lalu menggantinya dengan yang baru
mengikhlaskan segala luka pun pilu
mengenyahkan segala marah dendam dari hatiku
bukan untuk dirimu tapi untuk aku

Aku sudah memaafkanmu terlebih dahulu
meski kau tak memohon maaf padaku
sebab akulah yang memaafkan sanubariku

Aku sudah mengikhlaskan semua yang lalu
serupa melepaskan genggaman pada masalahku
supaya aku terbebas dari dendam itu

Aku sudah memaafkanmu
sekarang terserah kau

#Billymoonistanaku, Kamislegi, Maret 26-2020 = 08:18 wib



KEMURAHAN ILLAHI
Karya MS Sang Muham


Pohon mangga di depan rumahku mulai bersemi
putiknya mewangi menyapa pagi
harumnya mengalir sampai hati
mengisi nurani dengan simpati
mensyukuri kemurahan Illahi

Daunnya menghijau menyegarkan hati
melambai sepoi tertiup angin pagi
seperti tak perduli kekacauan ini terjadi

Sepasukan semut beriring menyambut hari ini
tetap berbuat baik sepenuh hati
resah gelisah terserah punya tanggung jawab sendiri

Mentari pagi terbit cerahlah hari
cahayanya melingkupi sampai ke pojok negeri

#Billymoonistanaku, Kamislegi, Maret 26-2020 = 07:07 wib



MEMBENAHI DIRI
Karya MS Sang Muham


Hanya karena salah menempatkan kata
lalu koreksi merambat kemana mana
melunturkan apa yang ada
bahkan membatalkan semua yang tertera
dalam satu narasi bernada tak suka

Aku tak tau apa yang terbungkus di muka
betapa tak bijak kau memberi harga
sama sekali tak memberi pilihan warna

Aku sudah lakukan apa yang aku bisa
meski pun akhirnya semua percuma

Di penghujung waktu hari mulai senja
ijinkan ku berbenah menata diri semoga bisa

#Billymoonistanaku, Jumatlegi, April 10-2020 = 09:29 wib



SEBUAH DILEMA
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Kebimbangan mengoyak lekang
menabur distansi jeda mengambang
sayu waktu melukis gamang
tanya tak tentu jawab menghilang

Lalu bagaimana merakit hayal
jika ragu terus saja merangkul
hingga asa menjadi kental

Dilema ketika syarat mengharuskan satu keputusan
terkatung katung diri dalam pertimbangan

Itulah kenyataan hidup dalam kehidupan
terlalu banyak mendustai diri jadilah kebiasaan

#Belantaraibukota, Jumatlegi, April 10-2020 = 08:28 wib



KEMBALI KE HATI NURANI
Karya bersama Herman Dikjaya dan MS Sang Muham


Bimbang bagai menghadap raut wajah hampa
jika keraguan telah menggoyahkan sebuah hati
maka dekatkan diri padaNya
dan tinggalkan semua prasangka
kembali ke hati nurani

Mulai dari awal meski terasa sungguh kesal
bertindak bijak untuk menemukan ujung pangkal
lalu memutuskan langkah paling masuk akal

Jika sudah di jalani tetapi di hati tetap jadi prasasti
dengarkan suara kalbu jangan lagi di pungkiri

Setiap keputusan pasti punya konsekwensi
terima dengan lapang dada serta berbesar hati

#Belantaraibukota, Kamiskliwon, April 09-2020 = 20:20 wib



KEPUTUSAN AKHIR DI TANGAN TUHAN
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Jalan tak selalu sama
jauh bukan berarti tak se asa
membendung rindu bukan dilema
waktu dan hati belum seirama
sewindu atau sedasa entahlah

Jika hati bertekad tentu ada mufakat
menyikapi jarak dengan hikmat
waktu pun akan singkat

Masing masing pribadi punya batasan
jarak dan waktu mesti di tentukan

Sekuat apa pun kita menambatkan kebersamaan
keputusan akhir di tangan Tuhan

#Belantaraibukota, Kamiskliwon, April 09-2020 = 17:52 wib



BENIH CINTA
Karya MS Sang Muham


Ujung kesadaran adalah kehampaan
ketika menyatu dalam kolom kosong
teratur tanpa perhitungan tak ada aturan
ketika tiba di ruang yang bening
damai melingkupi perasaan

Engkau akan mengerti setelah kau tiba di sana
tugas seluruh indra telah purna
mengkristalkan cinta

Jika masih di bayang bayangi rasa ingin menguasai
sesungguhnya jejakmu akan basi

Temukanlah kolom kosong hampa tapi ada
disana mungkin ada benih cinta

#Billymoonistanaku, Kamiskliwon, April 09-2020 = 13:43 wib



BERTOLAK BELAKANG
Karya MS Sang Muham

Samar samar ku baca lewat tatapan matamu
sebuah jawaban dalam hening
setelah bertubi tubi tanyaku
kau tetap tak bergeming
menuntaskan tapamu

Aku mulai tak sabar menunggu
berjuta jawab jadi rancu
membeku di wajah bisu
Sekian lama kita diam tanpa kata
hanyut di alur yang berbeda

Ya sudahlah untuk apa lagi mengurai bimbang
jika jalan kita harus bertolak belakang

#Billymoonistanaku, Kamiskliwon, April 09-2020 = 08:38 wib



KINI KUBERSIMPUH
Karya bersama Putry Blambangan dan MS Sang Muham

Hanya mampu kubersimpuh
menengadah dan berpasrah
limpahan berkah membuatku ponggah
sehingga lupa akan semua amanah

Kini kubersimpuh
memohon ampunan jiwaku yang rapuh
atas apa yang membuat ku angkuh
kini luruh kasihku kepada-Mu Sang Peneguh

Menyesali dan bertekad untuk tidak mengulang lagi
menggagas alfa jadi tatanan yang hakiki
agar hidup di dunia serasi

Percaya harapan dan cinta abadi
melengkapi perjalanan menuju keabadian nanti

#Belantaraibukota, Minggupon, April 12-2020 = 07:57 wib



MENGGALI KUBUR TUA
Karya MS Sang Muham


Menggali kubur tua sungguh tak suka
membabat alas serupa mencerna duka
bercucuran air mata sungguh tak nyana
pun barangkali mengurai luka
mengenang duka lara mengemas nestapa
memendam sengsara

Menyisir pantai hati melahirkan nyeri
meskipun telah ku coba merayapi tepian nurani
basah netra berembun pagi di beranda sunyi

Semua kini tinggal catatan dalam ingatan
memori insan dalam kehidupan

Aku bangga sebab kekeh pada suara jiwa
keyakinan menguatkan harapan yang nyata

#Billymoonistanaku, Rabulegi, April 15-2020 = 09:09 wib



AKU MEMERLUKAN RIDHOMU
Karya MS Sang Muham

Aku memerlukan ridhomu
untuk memunguti kata yang telah tercecer
seperti restumu ketika hendak kupetik rindu
sudah terlalu banyak bahasa basi di gelar
sekarang menyemak di kalbu
baiklah aku keluar

Tak kutemukan jawab yang seimbang
antara nurani dan nyali yang garang
rebah terkulai dan patah arang

Tak mungkin lagi ku tata silam terbuang
aku kehilangan rasa sebelum pagi menjelang

Barangkali inilah saatnya aku pulang
menengok hari hari ku yang telah hilang

#Billymoonistanaku, Selasakliwon, April 14-2020 = 20:02 wib



MISTERI SENJA
Karya MS Sang Muham


Menggamit senja pulang ke waktunya
seperti bergiliran seturut berita
meski pun di tangisi sekuat tenaga
ia tetap berlalu
meninggalkan kenangan seribu satu

Sembari bercerita tentang silam terbilang
usia isyaratkan persiapan pulang
tanpa bekal duniawi serupa telanjang

Persiapkanlah jalan bagi ruh dan jiwa
masuk dalam dunia keabadian sesungguhnya

Buatlah diri berguna bagi sesama makhluk Tuhan
itu semua jadi pelita menerangi jalan

#Billymoonistanaku, Selasakliwon, April 14-2020 = 08:28 wib



MENGHINDARI SENGKETA
Karya MS Sang Muham


Jika hanya sebaris kata kata
kau tinggalkan untuk basa basi berpaling muka
berikut seberkas surat menyurat tentang kita
tertinggal di meja
jelas itu hanya kedok menutup cela

Telah kuturuti semua seperti yang aku bisa
tapi masih saja salah selalu beda
untukmu telah kuletakkan harga diri di bawah rasa

Setauku tidak begini memori menjalin asmara
tak ada untung rugi apalagi kalkulasi dalam bercinta

Tapi ya sudah lah apa hendak di kata
kita berpisah untuk menghindari sengketa

#Billymoonistanaku, Kamiswage, April 23-2020 = 10:00 wib



DOA ADALAH BUNGA NIRWANA
Karya MS Sang Muham


Pagi yang semampai
mestinya ada perhelatan besar terjadi
menjelang puasa mengunjungi sanak famili
meski telah berbeda dunia
doa adalah bunga bunga nirwana

Di tengah kesesakan dunia panik jungkir balik
dalam keraguan memutuskan untuk tetap bijak
jangan bimbang agar jangan ke tarik tarik

Kepada para sepuh pini sepuh di alam beda
kalian tau situasinya berilah pewarismu tenaga

#Billymoonistanaku, Kamiswage, April 23-2020 = 07:27 wib



NOSTALGIA DALAM JIWA
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham

Sebuah kenangan yang terindah
di bingkai emas nan mewah
tergantung di dinding ingatan jiwa
menjadi penawar dahaga

Kini cerita kehidupan berbeda
dan kita pun sudah tak seia sekata
sepi jiwa nan lara

Musim berganti aku masih tetap sama
aku tak tau kamu dimana
apakah sudah lenyap di telan oleh masa

Kini senja telah tiba membawa sepi
aku berserah pasrah pada kehendak Illahi

#Belantaraibukota, Kamiswage, April 23-2020 = 06:56 wib



DI TENGAH NESTAPA
Karya MS Sang Muham


Entah apa yang mesti aku katakan
ketika dengan cermat jalan nafasku kau penjarakan
lalu dengan leluasa kau tebar permintaan
pasti harga diriku kau jatuhkan
di hadapan sahabat teman dan handai taulan

Di tengah nestapa kau masih tega durhaka
untuk mengais rupiah menumpuk dosa
di mana jati dirimu telah di lunturkan gegoda

Sungguh aku prihatin melihat caramu
mengemis pun kau sudah tak mampu

Semoga Tuhan menyadarkan dan mengampuni
sebab kau tak sadari kau di perbudak dunia ini

#Billymoonistanaku, Rabupon, April 22-2020 = 14:31 wib



BERBEDA AZAS
Karya bersama Nanik Sunarni dan MS Sang Muham


Tak tahu lagi apa hendak di kata
begini begitu tidak juga mengena
ingin rasa damai tenteram bahagia
tak tercapai karna azas memang beda

Merangkai kebersamaan memerlukan pengorbanan
untuk mencapai rasa setia kawan
insan yang mengerti persaudaraan

Tak perlu memaksa untuk bersama sama
jika di takdirkan pasti ada jalannya

#Belantaraibukota, Rabupon, April 22-2020 = 11:21 wib



TETAP TEGUH PADA NIAT
Karya MS Sang Muham


Jiwa kusut ketika kalut merenggut
serupa siput
terkoreksi satu persatu berdenyut
meski pun harus kalang kabut
tapi sebisanya jangan sampai hanyut

Tetapi gamang terasa
ketika harus berkata seperti pribahasa
dalam tatanan penuh sandiwara

Berpegang teguh pada niat
agar hidup di jalan selamat

#Billymoonistanaku, Selasapahing, April 21-2020 = 08:08 wib



CERITA KEHIDUPAN
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Senyum tipis tipis menghias bibir
seribu luka terbalut kelakar
kutenggelamkan semua rasa demi sebuah pesona
langkah gontai karena perang di dada

Kutebarkan kata kata penuh canda
padahal air mata sudah menumpuk di netra
sungguh bodohnya aku bersandiwara
akhirnya hanyalah kosong belaka

Mungkin aku harus jujur mengakhirinya
bahwa masih ada rasa tapi tak ingin ku memilikinya

Biarlah angin bertiup apa adanya
dan peristiwa terbungkus rapi jadi nostalgia

#Belantaraibukota, Selasapahing, April 21-2020 = 06:56 wib



JIWA TERPENJARA
Karya MS Sang Muham


Menjejakkan lara menanam luka
akhirnya memanen seribu nestapa
betapa tidak
seperti memenjarakan jiwa dalam waras yang panik
sungguh ingin berontak

Tapi untuk apa menghaluskan kata
jika hanya untuk menentramkan gejolak rasa
sia sia lah semua percuma membariskan pribahasa

Ya sudah lah ikuti saja giliran semestinya
demi lurusnya cerita

#Billymoonistanaku, Senilegi, 20-2020 = 13:31 wib



TUHAN MENUNTUN LANGKAHKU
Karya MS Sang Muham


Kerap kali aku bilang bisa
ketika purnama datang menggoda
sebelum fajar membuka tabir surya
sewajarnya semua terbuka tanpa rahasia
aku lupa tak seorang pun bisa di percaya

Sepertinya semua wajar saja tak ada syakwasangka
bahkan ketika terjebak maut yang sudah menganga
naluriku tak bergema terlepas dari bencana

Di lembah bayang bayang kelam aku bersahaja
terhindar dari jebakan selamat hingga purna

Terima kasih Tuhan yang telah menjaga
seharusnya aku tergoda tapi lepas dari neraka

#Billymoonistanaku,Seninlegi, April 20-2020 = 11:44 wib



MENENUN ASA
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Asaku jatuh berkeping keping dalam bisu
kupunguti dengan hati haru biru
kutenun satu demi satu

Tetapi kamu tak mau tau
seolah tiada berarti bagimu

Aku yakin malam kan segera berganti
kan ku songsong sinar mentari
meski keberadaanku kini sudah terbelah
tapi kuyakin esok langit cerah lebih indah

Berharap pada sesama insan berbuah kecewa
apalagi ada duri di balik kata penuh sandiwara
tetaplah berbuat bagi sesama tak perlu putus asa

#Belantaraibukota, Seninlegi, April 20-2020 = 10:40 wib



BANGKIT MENGEJAR MIMPI
Karya MS Sang Muham


Meskipun berulang kali jatuh dan jatuh lagi
Aku akan bangkit dan mengejar mimpi

#Puisiduabaris, 04192020.--



TERLANJUR KECEWA
Karya MS Sang Muham


Bagaimana pun aku berupaya
meyakinkan perdebatan tiada guna
tapi tetap saja datar suara
menanggapi semua kata semua bicara
hingga lesap di telan masa

Begitulah telah kuusahakan menjalin perca
meski benang benang rasa kerapkali putus jua
langkahmu tak bisa ku hentikan kau pergi juga

Kini senja telah menyapa
aku gagab menerima kehadiran usia

Andai pun kau ingin kembali menyulam rasa
percuma aku sudah terlanjur kecewa

#Billymoonistanaku, Minggukliwon, April 19-2020 = 08:48 wib



TAK MUNGKIN KEMBALI
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Seperti anak panah yang melesat dari busur
tak kan mungkin kembali ke sarang
jangan berhenti walau hanya untuk berujar
apa lagi menoleh kebelakang

Lepaskan apa yang menjadi pemberat langkah
karena dia tak kan mungkin bisa kau rengkuh
ihlaskan bersama angin nan tenang
disana kan kau temukan kawan seperjalanan pulang

Biarkan sunyi melingkupi sekujur diri
barangkali inilah jalan yang mesti di lalui
menjemput senja datang lebih dini

Telah ku kumpulkan segenap nyali
mengukir rasa di setiap malam sepi

#Belantaraibukota, Sabtuwage, April 18-2020 = 15:35 wib



LANGKAH JANGAN BERHENTI
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Takdir tak harus di sesali
karena sesal tak kan mampu merubah situasi

Langkah jangan berhenti
maju dan semangati diri
karena sekuat apapun kita berjuang
dia akan tetap hengkang
kesetiaan hakiki menantimu di lain hati yang lebih tenang

Tak perlu berlari mengejar bayang bayang tak pasti
semua bertumpu pada satu suratan Illahi
jika jodoh dia tak akan lari

Pemahaman ini sungguh kodrati
jika memahami harum sejati

#Belantaraibukota, Sabtuwage, April 18-2020 = 13:33 wib



PERGILAH SESUKA HATIMU
Karya bersama Boedi R Budiman dan MS Sang Muham


Pergilah sesuka hatimu
hingga aku tak lagi menemukan jejakmu

Pergilah namun bila kau berniat kembali
kau tahu dimana tempat aku bisa kau cari

Aku tetap berdiri disana
menunggu dengan perasaan yang sama
tak merubah kata pun bahasa
sebab tak guna mengejar janji setia
jika kenyataan berkata berbeda

Langkah rezeki pertemuan dan maut
semua sudah tertulis dengan runut

#Belantaraibukota, Sabtuwage, April 18-2020 = 13:13 wib



LAKSANA LIDI DALAM IKATAN
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Laksana lidi dalam satu ikatan
berdiri berjajar dalam kesatuan dan persatuan
kukuh kuat menghalau penjajahan
atas devide et Impera yang selalu ingin merusak tatanan

Mengikis keyakinan yang telah mendarah daging
di balut ego dan keakuan garang menantang
melahirkan pendapat orang perorang

Kita bangsa yang besar ramah dan berbudaya
mari menyatukan pendapat agar satu jua

Nusantaraku akan berjaya dan maju
di pimpin Satrio Piningit Sinisihan Wahyu

#Belantaraibukota, Sabtuwage, April 18-2020 = 12:42 wib



PERIH LUKA DI HATI
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Begitu perih luka di hati
hingga meradang dan berdarah lagi

Kini kau pergi membawa luka
tanpa satu kata pun kau ucapkan
bayang bayang lara semakin menjelma
terbawa ke alam tak terkatakan
bersama senyuman kecut pembalut nestapa

Malam semakin larut dalam sunyi yang teramat sepi
langkah gontai hampir hilang di penghujung jalan ini
lesap tanpa jawab membawa derita dan sakit hati

#Belantaraibukota, Sabtuwage, April 18-2020 = 08:08 wib



P E R C U M A
Karya MS Sang Muham


Dan aku tak pernah menoleh kebelakang lagi
Percuma sebab seluruh janji telah kau kangkangi

#Puisiduabaris, 04172020.--



RINDU YANG KAU TITIPKAN
Karya bersama Imel Sinuraya dan MS Sang Muham


Di gelayuti rindu raga terasa berat
sukma tak kuasa merayu hati yang sekarat
gontai langkah melumpuhkan semua hasrat

Ooh angin yang terbang melayang
semilirmu tak mampu menembus kulitku yang telanjang
kerinduan ini benar benar membuat hatiku bimbang

Aku terjebak pada sengketa nurani
tak kuasa memilah logika dan suara hati
hanyut di pusaran kosong tanpa isi
sampai akhirnya terdampar di lereng jiwa sunyi
terbelenggu di sini sehingga mati hati

Ingin ku kembalikan rindu yang pernah kau titipkan
agar kau tau nostagia itu begitu menyakitkan

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 18:38 wib



KUSESALI ATAU KUSYUKURI
Karya MS Sang Muham

Lama ku terpaku
memandang lurus jalan hidupku yang lalu
tak ku pahami arti kesenjangan
ku lalui dengan kedangkalan kesadaran
lalu tergiring masuk permainan jebakan

Mestinya sejak lama harus ku sadari
silaturahim tak cukup dengan kejujuran hati nurani
sampai disini terlambat ku mengerti arti diri

Kesadaran itu sungsang secara rohani
sebab semua ini mesti terjadi seturut suratan Illahi

Seharusnya kusesali atau kusyukuri apa terjadi
perjalanan ini belum berakhir hingga disini

#Billymoonistanaku, Jumatpon, April 17-2020 = 20:50 wib



TERBUNGKUS CINTA DEWI ASMARA
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Begitu berat rindu yang kau bawa
sampai lunglai jiwa kesuma
adakah penawar luka nan purna
agar nestapamu sirna

Berlari mengejar bayang bayang tak pasti
hanya mendustai diri dan berkelit dari situasi
tak akan pernah menentramkan hati

Oh angin pembawa berita
rengkuhlah dia dalam sejuta rasa
agar jiwa yang lara segera reda
terbungkus keabadian cinta dewi asmara

Biarkan jiwa larut dalam pesona
agar lega nurani terjaga

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 20:20 wib



SINGKIRKAN BERLIAN SEMU DI HATIMU
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham

Tubuh kurus terpuruk di lubuk kusut
hati nan kalut seakan tak berdenyut
sampai kapan kau biarkan berlarut

Bilakah engkau akan beranjak
ke negri harapan meski masih abstrak
dimana kesederhanaan menjadi permadani
kurma kemuliaan yang mengayomani

Bangkit dan berdirilah jangan ragu
singkirkan semua berlian semu di hatimu
karena itu yang membuat lara hatimu

Akan kuraih pucuk pucuk harapan
tetap bersyukur mengejar ketertinggalan

#Belanataribukota, Jumatpon, April 17-2020 = 19:09 wib



KETIKA ASA TERHEMPAS
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Begitu dalam asa terhempas kedalam samudra
hingga tangan tak kuasa mengayuh bahtera
dan hatiku serasa mati rasa
sampai aku tak berdaya

Bilakah sang purmana datang menemuiku
mengajaku keluar dari asa terbelenggu
ya Illahi Rob sampai kapan ku harus menunggu
duduk bersamaan belahan jiwaku

Langkah rezeki pertemuan dan maut
seturut suratan tertulis dalam takdir tiap ummat
ku berserah pasrah pada-Mu ku bersujut

Ku jalani hari hariku dengan bersyukur
tetap semangat sembari kebajikan tetap ku tabur

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 09:59 wib



BERSATU TETAPI TIDAK SATU
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Biarlah goresan aksara memberi sapa
memahami eksistensi jejak satu bangsa
hidup bukan hanya dengan logika
tetap menjaga adab dan tata krama

Inilah kebisaanku menggoreskan sajak
mengatakan apa yang tersirat sesuai kehendak
semoga selaras dengan kata dalam bertindak

Dalam kebhinekaan kita bersatu
bersatu tetapi tidak satu

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 07:37 wib



KELUAR DARI KESESAKAN
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Dada ini sesak
atas beban di pundak
selaksa jelata resah dalam bertindak
tumpuan jiwa goyah untuk berpijak

Kebenaran dan keadilan lagu nyanyian ombak
berdebur-debur di lautan lepas tak sampai di benak
titian jalan semakin terjal menanjak
selaksa kerikil tajam dan jua onak

Sawah dan ladang sudah ada yang bajak
menatap termangu diam tak bergerak
anak dan isteri di rumah berteriak
penghasilan tiada tentu tak cukup untuk membuat nyenyak

Di malam hening sepi hanya mampu menulis sajak
dalam gelap bias cahaya seolah tak berpihak
menuding langit ingin teriak dada rasanya sesak

Hidup di dunia rasanya sungguh tidak enak
mari bersyukur agar jalan menjadi lunak
menghitung berkat-Nya anggab kita lagi membajak

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 07:07 wib



SESUAI TAKDIR TERTULIS
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Takdir tertulis dan termaktub dalam jiwa
bisa berubah sesuai pilihan yang kita pinta
qada adalah takdir mutlak Sang Maha Esa
atas ajal, jodoh dan rezeki manusia

Kita tinggal menjalankan saja
sesuaikan dengan irama kehidupan di dunia
berdoa dan bekerja sebagai usaha

Berserah pasrah berpengharapan pada-Nya
berguna bagi sesama hidup mulya apa adanya

#Belantaraibukota, Jumatpon, April 17-2020 = 06:46 wib



KETIKA RINDU MENGGELAYUTIKU
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Ketika rindu menggelayutiku
sukma tak kuasa membawa tubuh laraku
duh sang pemilik rindu
berikanlah aku seteguk air penawar kalbu
hingga lepaslah dahagaku

Dalam kalut yang berkabut
ku jalani kehidupan dengan hati semrawut
hingga hari berganti memori tetap kusut

Hingga kapan berakhir gumamku sambil berlalu
bukankah hidup mesti membuka lembaran baru

Berdoa sembari melakukan apa yang ku doakan
semoga terjawab apa yang aku pintakan

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 19:19 wib



JERITAN TAK BERSUARA
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Bila sukma mulai mengelana
tak tau kemana arah tujuan
hanya sang pemilik nestapa yang tau akan magna
di peraduan yang syahdu ku jeritkan
melepaskan semua asa yang telah lama tak tersampaikan

Menggumpal rasa meninggalkan perih di dada
tak tau hendak berkata apa
menjalani kehidupan di dunia nyata

Hidup pun bergulir dalam keseharian
memendam perih tak terkatakan

Pada-Mu jua aku berserah berpengharapan
semoga jalanku tetap dalam bimbingan

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 17:37 wib



TENTANG RINDU
Karya bersama Boedi R Budiman dan MS Sang Muham


Bila memang temu akhir rindumu
bicarakan pada sang pemilik malam
dia tahu tentang keindahan dalam syahdu
semoga segera menjadi tenteram

Rindu selalu saja begitu
menyiksa kalbu
karena dia kita belajar
tentang arti bersabar

Begitulah kita selalu saja mengejar rasa
tak betah menunggu selalu ingin di muka
padahal giliran pasti tiba

Belakangan atau duluan dalam kehidupan
cuma hitungan rasa menjalani kenyataan

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 18:48 wib



OBAT RINDU
Karya bersama Boedi R Budiman dan MS Sang Muham


Rindu selalu saja begitu
mungkin karena dia berada di dasar kalbu

Biarkan saja meskipun tak menjadi temu
sebentar pergi untuk datang lagi mengetuk pintu

Dalam kenyataan tak semudah itu
jika rindu datang menggebu gebu
meluluhlantakkan segenap pertahanan di hatiku
raga terkapar dalam lelah dan lesu
obatnya cuma satu harus bertemu

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 18:08 wib



MENUNGGU TAKDIRKU
Karya bersama Yayuk Idayanti dan MS Sang Muham


Gundah gulana sang perindu
menitipkan rindu pada angin nan lalu
biarlah rindu tersimpan di hatiku
karena ku yakin sang pemilik rindu sedang berbisik padaku
untuk sabar menunggu seturut takdirku

Resah gelisah melahirkan payah
tak menyajikan solusi membuat raga tambah goyah
semua urusan jadi serba salah

Kini aku berserah berpengharapan sembari berdoa
semoga nafiriku terjawab seturut pinta

Jika namaku tertera dalam suratan takdirmu
kita pasti bersatu tinggal tunggu waktu

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 16:41 wib



SEBUAH PERENUNGAN
Karya bersama Panji Bhuana dan MS Sang Muham


Jika kebiasaan buruk di ulang-ulang
laksana menepuk air di dulang terpercik muka sendiri
harusnya adat ketimuran tetap di pegang
sebagai harga diri dan keagungan negeri

Sayang seribu kali sayang
primordial menjadi sandungan penghalang
padahal Bhinneka Tunggal Ika sebagai rantai yang panjang
terjalin kuat dalam kesatuan dan persatuan sudut pandang

Jika devide et Impera di pahami
eksistensi persada tidak separah ini
hanya tangis sedih di dalam hati
bagaimana nanti anak cucu hidup mandiri

Duh para punggawa cerdik pandai nusantara
dengarkan suara jiwa jangan cuma retorika
mari merangkai keberagaman dalam satu kata

#Belantaraibukota, Kamispahing, April 16-2020 = 16:06 wib



GEMA TANPA BICARA
Karya MS Sang Muham


Syair ini untukmu
ya untukmu yang lagi merajut rindu
entah untuk apa harus berkata gurau
membungkus sepi dalam kata yang galau
menyembunyikan kata hati di balik kalimat baku

Perhatikan sang lelana membisikkan rahasia
pada daun cemara yang lirih canda tawa
mereka paham magna sesungguhnya

Katakanlah pada gema tanpa bicara
segala gundah gelisah hatimu lara

Kelak kau akan memahami arti cerita
meski kita tak pernah berjumpa

#Billymoonistanaku, Kamispahing, April 16-2020 = 15:45 wib



JALAN AKHIR
Karya MS Sang Muham


Menyelami sebuah asa
tak semudah mengecap rasa
jauh di balik semua terukir fakta
karamnya sebuah jati diri
tertimbun konstitusi

Menerima kenyataan sebagai sebuah jalan
memerlukan pencerahan begitu dalam
tak sekedar melampiaskan perasaan

Perjalanan pencarian ini belum berakhir
hingga hajat kelak terukir

Berserah pasrah berpengharapan adalah keputusan
jalan akhir mewujudkan impian

#Billymoonistanaku, Kamispahing, April 16-2020 = 11:33 wib



DI BALIK RAHASIA
Karya MS Sang Muham


Sulit bagiku menuturkan rasa
tiap jendela hati terbuka
tersinggahi kata
lalu lebih jauh terbawa bawa irama
menterjemahkan bahasa sesuai prediksinya

Padahal aku jauh terseret arus nuansa
melampaui akal sehat sesungguhnya
jengah di gelandang polah sesiapa

Kadang aku menyadari keberadaanku
menuturkan rasa berselimut bisu

Tetapi sesungguhnya jauh di lereng sukma
tersirat rasa di balik rahasia

#Billymoonistanaku, Kamispahing, April 16-2020 = 11:11 wib
MS SANG MUHAM


Tidak ada komentar:

Posting Komentar