Aku tak pernah memintamu menyukai warna hatiku
harapanku cuma kejujuranmu
saat melukis rindu
Hingga kini saat jalan tak usai bertemu
jujur aku ragu
kitakah yang ada disitu
Aku meragukan semua catatan itu
endapan rasa atau cuma sandiwara benang biru
pelarian rasa terbelenggu
hati yang beku
Karya : Drs Mustahari Sembiring sang muham.-
## Pondok bambu istanaku, Jumat 13 Sept 2013 / 00:10wib
Tidak ada komentar:
Posting Komentar