Biarkan jiwa hanyut,
Mengikuti lantunan nada,
Meskipun irama sumbang,
bait – bait kepasrahan pun luntur,
rentan nian raga digilas goda,
entah dimana lentera ??.......
melata –lata lah jalanku,
terseok – seok melintasrambati malam kelam,
lupa lah segala mantera , ayat kursi bahkan ayat –ayat suci,
tuntunan ghoib yang selama ini kupedomani,
untuk kembali melajur hayat…..
menyelaraskan nada – nada jiwa lara…..
******* Batavia, 18 Agustus 2011, dengarlah nada jiwa laraku----
********oleh Drs Mustahari Sembiring ----------------
Tidak ada komentar:
Posting Komentar